Bacaan Doa Mencukur Rambut Bayi Saat Aqiqah

Penulis Rizal H | Ditayangkan 08 Jan 2021

Bacaan Doa Mencukur Rambut Bayi Saat Aqiqah

Doa Mencukur Rambur Bayi - Image from klikdokter.com

Doa mencukur rambut bayi adalah Alhamdulillahi robbil ‘alamin Allahumma nurus samawati wa nurusy syamsyi wal qamari. 

Bacaan lebih lanjutnya akan kami jelaskan dalam artikel berikut. 

Mencukur rambut bayi merupakan bagian dari rangkaian kegiatan aqiqah. 

Aqiqah sendiri adalah kegiatan yang dilakukan seseorang sebagai wujud syukur karena hadirnya seorang bayi.

Dan biasanya dilakukan dengan prosesi pemotongan hewan kambing yang kemudian dibagikan kepada keluarga dan tetangga sebagai bentuk rasa syukurnya.

Jika bayinya laki-laki, disunnahkan untuk memotong dua ekor kambing

Sedangkan apabila bayinya berjenis kelamin perempuan, maka aqiqahnya cukup satu ekor saja.

Nah untuk pelaksanaannya sendiri aqiqah dilakukan pada hari ketujuh setelah kelahiran.

Selain itu bisa juga dilakukan seminggu lebih setelah lahiran. 

Akan tetapi dianjurkan untuk melakukan aqiqah setelah hari ketujuh sebagaimana disebutkan hadist berikut ini.

Dalam sebuah hadis Nabi Muhammad SAW besabda :

"Setiap anak tergantung kepada aqiqahnya, disembelih atas namanya pada hari ketujuh (kelahirannya), dicukur (rambutnya) dan diberi nama," [HR. Abu Dawud].

Hukum Mencukur Rambut Bayi 

Dalam agama islam sudah sebaiknya kita orang tua untuk mencukur rambut bayi. Hukum mencukur rambut bayi adalah sunnah.

Tidak melakukannya pun tidak apa-apa, namun akan lebih afdhol jika mencukurnya.

Untuk bayi laki-laki dianjurkan untuk memotong rambutnya hingga gundul.

Sedangkan untuk perempuan tidak dicukur atau digundul tidak apa-apa.

Setelah dipotong menurut anjuran kemudian rambut tersebut ditimbang, kemudian sedekah perak sesuai dengan berat rambut tadi. 

Atau bisa juga dengan uang senilai harga perak tersebut. 

Imam Ahmad mengatakan bahwa :

“Sesungguhnya Fatimah R.A mencukur rambut Hasan dan Husain, dan bersedekah dengan perak seberat rambutnya."

Sedangkan Imam Al Malik meriwayatkan di dalam Al-Muwatta,

“Fatimah menimbangkan rambut Hasan, Husain, Zainab, dan Ummu Kultsum, dan beliau bersedekah dengan perak seberat rambutnya itu."

Doa Mencukur Rambut Bayi 

Adapun berikut bacaan doa mencukur rambut bayi baik laki-laki maupun perempuan 

Bacaan Doa Mencukur Rambut Bayi Saat Aqiqah

Doa Mencukur Rambut Bayi Pada Saat Aqiqah - Image from wajibbaca.com

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ الْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

 أَللهم نُوْرُ السَّمَاوَاتِ وَنُوْرُالشَّمْسِ وَالْقَمَرِ

 اللهم سِرُّاللهِنُوْرُ النُّبُوَّةِ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهِ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَالْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

Bismillahirrahmanirrahim. Alhamdulillhi robbil ‘alamin. 

Allahumma nurus samawati wa nurusy syamsyi wal qamari. 

Allahumma sirrullahi nurun nubuwwati rosulullahi shollallahu ‘alaihi wa sallama wal hamdu lillahi robbil ‘alamina.

Artinya

"Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. 

Ya Allah, cahaya langit, matahari dan rembulan. 

Ya Allah, rahasia Allah, cahaya kenabian, Rasululullah Saw, dan segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.".

Doa Meniup Ubun Ubun Bayi

Bacaan Doa Mencukur Rambut Bayi Saat Aqiqah

Doa Meniup Ubun-Ubun Seorang Bayi - Image from wajibbaca.com

اللَّهُمَّ إِنِّي أُعِيذُهَا بِكَ وَذُرِّيَّتَهَا مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ 

Allâhumma innî u’îdzuhâ bika wa dzurriyyatahâ minasy syaithânir rajîm

Artinya :

"Ya Allah, sesungguhnya aku memohon perlindungan untuk dia dan keluarganya dari setan yang terkutuk,"

Baca Juga : 9 Perbedaan Qurban dan Aqiqah

Tata Cara Mencukur Rambut Bayi dalam Islam 

Dalam pelaksanaannya memotong rambut bayi yang baru lahir tidaklah sembarangan.

Ada beberapa aturan yang harus diperhatikan sebagaimana yang diperintahkan oleh Rasulullah

1. Dilarang qoza’

Yang dimaksud dengan qoza adalah mencukur rambut secara acak atau tidak beraturan.

Semisal mencukur bagian tengah dan membiarkan bagian sampingnya atau sebaliknya, dan mencukur bagian depan dan membiarkan bagian belakang.

2. Membaca doa 

Usahakan meniup ubun-ubun disertai membacakan doanya dan setelah itu kemudian membaca doa mencukur rambut.

3. Disunnahkan mencukur pada hari ketujuh

Seperti yang sudah dijelaskan di atas mencukur rambut bayi sebaiknya dilakukan pada hari ketujuh setelah kelahiran dan biasanya dilakukan secara bersamaan dengan aqiqah.

Apabila lebih dari hari ketujuh tidak dicukur, maka tetap ada kewajiban untuk mencukur rambut anak, meskipun telah Baling.

Kesimpulan 

Sebagai umat islam yang baik sudah sebaiknya kita menjalankan apa yang sudah islam syariatkan, terutama sunnah yang diajarkan oleh Rasulullah SAW.

Termasuk salah satunya adalah membacakan doa ketika hendak mencukur rambut bayi pada saat aqiqah.

Dengan harapan kelak anak kita selalu dilindungi dan diberkahi oleh Allah SWT.

Demikian artikel tentang doa mencukur rambut bayi semoga bermanfaat.

SHARE ARTIKEL