Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib

Penulis Isfatu Fadhilatul | Ditayangkan 13 Nov 2019

Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib

Niat sholat sunah sebelum sholat wajib - Image from www.alkhoirot.net

Penjelasan lengkap lafadz niat sholat sunah sebelum sholat wajib atau shalat sunnah qobliyah, dan niat sholat sunnah sesudah shalat wajib atau shalat sunnah ba'diyah.

Kita pasti pernah melihat di masjid seseorang yang melaksanakan shalat setelah adzan berkumandang. Bagi orang awam pasti tidak tahu shalat apakah yang mereka laksanakan itu.

Sholat yang dilaksanakan setelah dan sebelum adzan disebut juga dengan shalat sunnah rawatib, yaitu shalat sunnah qobliyah dan shalat sunnah ba'diyah.

Apakah perbedaan dari shalat-shalat tersebut? Nah, dalam artikel kali ini kita akan membahas tentang pengertian dan niat shalat ba diyah, serta pengertian dan niat sholat qobliyah.

Apa Itu Shalat Qabliyah dan Shalat Ba'diyah?

Shalat Qobliyah dan Shalat Ba'diyah merupakan pembagian dari shalat sunnah Rawatib, yaitu shalat yang dilaksanakan sesudah dan sebelum shalat fardhu.

Adapun shalat sunnah yang dilakukan sebelum shalat fardu disebut qabliyah. Dan kebalikannya, shalat yang dilakukan sesudah shalat fardhu disebut shalat ba'diyah.

Dan perlu kita garis bawahi bahwa shalat sunnah rawatib ada dua, yaitu shalat rawatib muakkad atau shalat yang dianjurkan, dan shalat rawatib ghoiru muakkad atau shalat yang kurang dianjurkan.

Shalat sunnah rawatib muakkad berjumlah 10 atau 12 rakaat. Pelaksanaannya adalah :

  • 4 atau 2 rakaat sebelum shalat dzuhur.
  • 2 rakaat setelah dzuhur.
  • 2 rakaat setelah shalat maghrib.
  • 2 rakaat setelah shalat isya.
  • 2 rakaat sebelum shalat subuh.

Dalil yang menerangkan 10 rakaat adalah dalil yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari,

عَنِ ابْنِ عُمَرَ - رضى الله عنهما – قَالَ: حَفِظْتُ مِنَ النَّبِىِّ - صلى الله عليه وسلم - عَشْرَ رَكَعَاتٍ, رَكْعَتَيْنِ قَبْلَ الظُّهْرِ ، وَرَكْعَتَيْنِ بَعْدَهَا ، وَرَكْعَتَيْنِ بَعْدَ الْمَغْرِبِ فِى بَيْتِهِ ، وَرَكْعَتَيْنِ بَعْدَ الْعِشَاءِ فِى بَيْتِهِ ، وَرَكْعَتَيْنِ قَبْلَ صَلاَةِ الصُّبْحِ

Artinya : "Dari Ibnu Umar radhiyallahu 'anhuma, beliau berkata: "Telah aku hapal dari Rasulullah SAW 10 raka'at; 2 raka'at sebelum Zhuhur, 2 raka'at setelahnya, 2 raka'at setelah Maghrib di rumahnya, 2 raka'at setelah Isya' di rumahnya dan 2 raka'at sebelum shalat shubuh". (HR. Bukhari)

Sedangkan dalil yang menjelaskan 12 rakaat adalah dalil riwayat Tirmidzi yang dishahihkan oleh Al Albani dalam Shahihut Tirmidzi, 

عَنْ أُمِّ حَبِيبَةَ قَالَتْ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- « مَنْ صَلَّى فِى يَوْمٍ وَلَيْلَةٍ ثِنْتَىْ عَشْرَةَ رَكْعَةً بُنِىَ لَهُ بَيْتٌ فِى الْجَنَّةِ أَرْبَعًا قَبْلَ الظُّهْرِ وَرَكْعَتَيْنِ بَعْدَهَا وَرَكْعَتَيْنِ بَعْدَ الْمَغْرِبِ وَرَكْعَتَيْنِ بَعْدَ الْعِشَاءِ وَرَكْعَتَيْنِ قَبْلَ صَلاَةِ الْفَجْرِ »

Artinya : "Dari Ummu Habibah radhiyallahu 'anha berkata: "Rasulullah SAW bersabda: "Barangsiapa yang shalat di dalam sehari dan semalam 12 rakaat maka dibangunkan baginya sebuah rumah di dalam surga, (12 rakaat tersebut) adalah 4 rakaat sebelum Zhuhur, 2 raka'at setelahnya, 2 raka'at setelah Maghrib, 2 rakaat setelah Isya' dan 2 rakaat sebelum Fajar". (HR. Tirmidzi No. 414 dan dishahihkan oleh Al Albani di dalam Shahihut Tirmidzi 1/131)

Dari kedua dalil diatas, dapat kita ketahui bahwa perbedaannya hanya terletak pada jumlah rakaat pada shalat sunnah ba'diyah sebelum dzuhur.

Kita dapat memilih salah satu dari pilihan diatas, karena keduanya merupakan sunnah muakkad atau yang dianjurkan. Misalnya jika kita sedang dalam keadaan mampu 4 raka'at maka kita melaksanakan 4 rakaat, dan melaksanakan 2 rakaat saja jika kita tidak mampu. 

Selain shalat sunnah qabliyah dan ba'diyah, kita juga dianjurkan untuk shalat sunnah tahiyatul masjid. Baca selengkapnya disini :

1. 10 Keutamaan Sholat Tahiyatal Masjid, Salah Satunya Ternyata Sangat Dianjurkan Rasulullah
2. Niat Dan Doa Shalat Tahiyatul Masjid Lengkap

Niat Sholat Sunnah Sebelum dan Sesudah Shalat Wajib

Nah, setelah mengetahui apa itu shalat rawatib, maka selanjutnya kita masuk ke bab niat sholat sunah sebelum sholat wajib atau niat sholat sunnah qobliyah dan shalat sunnah ba'diyah.

Berikut niat sholat sunah sebelum sholat fardhu dan sesudah shalat fardhu :

1. Niat sholat qobliyah subuh 2 rakaat

اُصَلِّى سُنَّةَ الصُّبْحِ رَكْعَتَيْنِ قَبْلِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

USHOLLI SUNNATASH-SHUBHI ROK'ATAINI QOBLIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'AALA

Arti niat sholat sebelum sholat fardhu subuh: "Aku niat melakukan shalat sunat sebelum subuh 2 rakaat, sambil menghadap kiblat karena Allah ta'ala".

Adapun diantara bacaan niat shalat sunnah rawatib, shalat sunnah qabliyah subuh lah yang paling dianjurkan,

'Aisyah radhiyallahu 'anha berkata, 

لَمْ يَكُنِ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَلَى شَيْءٍ مِنَ النَّوَافِلِ أَشَدَّ مِنْهُ تَعَاهُدًا عَلَى رَكْعَتَيِ الفَجْرِ

Artinya : "Dari semua sholat sunnah, tak ada shalat sunat yang paling Nabi jaga, seperti halnya nabi menjaga (untuk tidak meninggalkan) dua rakaat shalat fajar (2 rakaat qobliyah subuh). (HR. Bukhori, no.1169 dan Muslim, no.724)

2. Niat sholat sunnah sebelum dzuhur 2 rakaat

اُصَلِّى سُنَّةً الظُّهْرِرَكْعَتَيْنِ قَبْلِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

Doa sholat qobliyah dzuhur latin :

USHOLLI SUNNATAZH-ZHUHRI ROK'ATAINI QOBLIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'AALA

Artinya : "Aku niat melakukan shalat sunat sebelum dzuhur 2 rakaat, sambil menghadap kiblat karena Allah ta'ala".

3. Niat sholat sunat rawatib ba'diyah dzuhur 2 rakaat

اُصَلِّى سُنَّةً الظُّهْرِرَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

Niat shalat rawatib muakkad setelah dzuhur latin :

USHOLLI SUNNATAZH-ZHUHRI ROK'ATAINI BA'DIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'AALA

Artinya : "Aku niat melakukan shalat sunat setelah dzuhur 2 rakaat, sambil menghadap kiblat, karena Allah ta'ala".

Baca Juga : Lebih Afdol Mana, Sholat Rawatib Zhuhur Dirumah Atau Dimasjid?

4. Niat sholat sunnah setelah maghrib 2 rakaat

اُصَلِّى سُنَّةً الْمَغْرِبِ رَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

Bacaan niat sholat rawatib ba'diyah maghrib latin :

USHOLLI SUNNATAL MAGHRIBI ROK'ATAINI BA'DIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'AALA

Artinya : "Aku niat melakukan shalat sunnah setelah maghrib 2 rakaat, sambil menghadap kiblat, karena Allah ta'ala".

5. Niat shalat sunat sebelum isya 2 rakaat

اُصَلِّيْ سُنَّةَ الْعِشَاءِ رَكْعَتَيْنِ قَبْلِيَّةً مُسْتَقْبِلَ اْلقِبْلَةِ اَدَاءً لِلَّهِ تَعَالَى 

Niat sholat sunah sebelum sholat Isya Latin :

Ushalli sunnatal 'isyaa-i rak'ataini qabliyyatan mustaqbilal qiblati adaa-an lillaahi ta'aala.

Artinya : "Aku niat melakukan shalat sunat sebelum Isya 2 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah ta'ala".

6. Niat sholat sunnah ba'diyah isya 2 rakaat 

اُصَلِّى سُنَّةً الْعِشَاءِ رَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

USHOLLI SUNNATAL 'ISYAA'I ROK'ATAINI BA'DIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'AALA

Artinya : "Aku niat melakukan shalat sunnah setelah 'isya 2 rakaat, sambil menghadap kiblat, karena Allah ta'ala".

Demikianlah artikel tentang niat shalat ba diyah dan qabliyah ini, semoga bermanfaat. Dan jangan lupa untuk melaksanakan dan mengamalkan doa niat shalat qobliyah ba'diyah ini sebelum shalat fardhu sesuai ajaran Rasulullah SAW.

SHARE ARTIKEL