Beberapa Tingkah Aneh Hewan Jika Terjadi Gerhana Matahari, Apakah Pertanda?

Penulis Arief Prasetyo | Ditayangkan 26 Dec 2019

Beberapa Tingkah Aneh Hewan Jika Terjadi Gerhana Matahari, Apakah Pertanda?

Ini Perilaku Aneh Hewan Saat Gerhana Matahari Terjadi - Image from techno.okezone.com

Tahukah anda, jika terjadi pada alam maka hewan-hewan menunjukkan sikap anehnya?

Seperti yang kita ketahui jika akan terjadi tsunami maka hewan di laut akan bertingkah aneh. Tapi apa ya yang terjadi pada hewan ketikan gerhana?

Bagi kebanyakan hewan, struktur hari tergantung pada siklus terang dan gelap. Siklus yang teratur dan telah berlangsung dalam waktu yang lama ini memberi tahu hewan kapan mereka harus mencari makan, tidur, bermigrasi, dan berkembang biak. Hewan dapat mengetahui semua ini dari berapa jam siang dan malam hari yang mereka alami.

Siklus sinode Bulan, yaitu perjalanan teratur Bulan dari Bulan Purnama ke Bulan Purnama lainnya dalam 28 malam, menyebabkan perubahan medan magnet Bumi, tarikan gravitasi Bulan di Bumi, dan tingkat cahaya di malam hari. 

Banyak spesies hewan dapat mendeteksi hal tersebut dan menggunakannya untuk menyinkronkan perkembangbiakannya.

Baca Juga:

Tapi, apa yang terjadi pada hewan ketika Bulan atau Matahari bergerak dengan tidak biasa seperti pada umumnya, seperti peristiwa Gerhana Matahari?

Dari semua peristiwa kosmik yang terjadi, Gerhana Matahari mungkin merupakan perubahan terbesar dalam perilaku hewan. 

Para hewan akan merasa bingung karena siang hari terlihat seperti malam hari dan menyebabkan hewan-hewan tersebut kembali ke sarang. Sementara hewan nokturnal akan berpikir bahwa mereka ketiduran.

Sedangkan beberapa laba-laba akan memecah jaringnya selama Gerhana Matahari terjadi, seperti yang bisa mereka lakukan ketika menjelang malam.

Demikian dengan ikan dan burung yang aktif pada siang hari akan kembali menuju ke tempat peristirahatan karena mengira malam telah tiba dan para kelelawar akan muncul.

Dilansir dari Earth Sky , beberapa kuda nil di Zimbabwe diamati meninggalkan sungai selama Gerhana Matahari berlangsung dan kembali ke tanah kering, tempat di mana mereka beristirahat.

Baca Juga:

Beberapa Tingkah Aneh Hewan Jika Terjadi Gerhana Matahari, Apakah Pertanda?

Ini Perilaku Aneh Hewan Saat Gerhana Matahari Terjadi - Image from beritagar.id

Tapi di tengah perjalanan dan Gerhana Matahari telah selesai, para kuda nil berbalik arah menuju sungai karena hari kembali menjadi cerah. Hewan-hewan itu terlihat tampak gelisah dan stres mengikuti pola gerhana Matahari.

Sedangkan, menurut Business Insider , para ilmuwan menemukan sekumpulan simpanse berkumpul bersama untuk menatap Matahari, tupai mengeluarkan kepala dari liang mereka, hingga kunang-kunang dan jangkrik muncul.

Baca Juga:


Di Kebun Binatang Memphis, ketika gerhana Matahari terjadi, buaya Nil bergerak lebih aktif daripada yang pernah dilihat oleh kurator.

Diharapkan penelitian mengenai perilaku hewan saat Gerhana, baik Matahari ataupun Bulan akan tetap berlanjut dan menggunakan teknologi masa kini untuk mendapatkan penjelasan yang lebih andal.

Tepat hari ini, Gerhana Matahari Cincin pun akan melintas Indonesia. Coba perhatikan perilaku hewan di sekitar Anda, jika ada yang terlihat gelisah?

SHARE ARTIKEL