Resep Kue Ku Isi Kacang Hijau yang Lezat dan Praktis

Penulis Khoirul Rizky F | Ditayangkan 16 Apr 2019

Resep Kue Ku Isi Kacang Hijau yang Lezat dan Praktis
Image Source: sajiansedap.grid.id

Kue ku merupakan kudapan lezat dari Tiongkok. Warna khasnya adalah merah. Tapi, sekarang kue ku aneka buah ini, dikreasikan jadi aneka bentuk yang cantik dan lucu.

Kue ku adalah salah satu nama jajanan pasar yang memiliki bentuk yang unik dan rasa yang enak. Memang sebenarnya kue ini merupakan kue tradisional yang berasal dari Cina, tetapi di Indonesia cukup terkenal juga.

Di indonesia kue ku dengan aneka warna mencolok ini adalah salah satu jajanan pasar yang populer. Citarasanya kenyal legit dengan isian kacang hijau menjadikanya disukai banyak orang.

Selain itu, sangking populernya hasil pencarian di google untuk resep kue ku. Terdapat sekitar 245 varian resep yang mudah dibuat dan tentu saja enak.

Sedangkan hasil pencarian untuk resep kue ku kacang hijau. Terdapat kurang lebih 198 varian resep. Dan juga masih banyak lagi varian resep kue ku enak dan lembut lainnya!

Bahkan hasil pencarian terdapat juga kumpulan resep kue ku asli dalam bahasa Inggris dan Jerman, beserta lengkap dengan cara membuat jajanan khas ini.

Nah, bagi yang kangen sama jajajan pasar yang biasanya hanya cuma dijual ketika subuh-subuh ini?

Langsung saja simak berikut ini resep dan cara bikin kue ku, dengan cara termudah dan bisa anda coba langsung dipraktekkan di rumah.

Baca Juga :


Resep dan Cara Membuat Kue Ku Kacang Hijau

Resep Kue Ku Isi Kacang Hijau yang Lezat dan Praktis
Image Source: resepkoki.id

Bahan-Bahannya:

  • Tepung ketan - 250 gram
  • Santan kental - 250 ml
  • Gula pasir - 50 gram
  • Garam - 1/2 sdt
  • Pewarna merah - 1 sdt
  • Daun pisang - secukupnya

Bahan Isian:

  • Kacang hijau tanpa kulit, rendam 1 jam - 200 gram
  • Santan sedang - 100 ml
  • Gula pasir - 200 gram
  • Garam - 1/2 sdt
  • Vanili cair - 1/2 sdt
  • Daun pandan, simpulkan - 1 helai

Cara Membuat Isian:

  1. Tiriskan kacang hijau yang telah direndam. Kukus hingga matang kemudian haluskan
  2. Dalam panci, masukkan kacang hijau bersama santan, gula pasir, garam, vanili, dan daun pandan. Masak dengan api kecil sambil terus diaduk, hingga adonan memadat dan sudah bisa dipulung/dibentuk. Matikan api dan sisihkan.

Cara Membuat Kulit:

  1. Dalam panci, didihkan santan dengan api sedang sambil terus diaduk. Matikan api dan sisihkan.
  2. Dalam wadah, campur tepung ketan, gula pasir, dan garam. Aduk hingga rata.
  3. Tuang santan panas/hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk menggunakan sendok.
  4. Masukkan bahan pewarna. Uleni adonan hingga kalis, tidak lengket, dan bisa dibentuk.

Penyelesaian:

  1. Ambil 2 sdm adonan kulit. Pipihkan menggunakan telapak tangan.
  2. Beri sebanyak 1 sdt isian di tengah kulit.
  3. Bulatkan adonan lalu masukkan dalam cetakan kue ku. Tekan-tekan lalu keluarkan kue ku dari cetakan. Taruh kue ku di atas daun pisang. Ulangi langkah di atas hingga semua adonan habis.
  4. Kukus kue ku selama 30 menit hingga matang. Angkat.
  5. Siap disajikan.

Demikian penjelasan diatas tentang resep kue ku sederhana dan cara membuatnya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
SHARE ARTIKEL