Awas! Dampak Buruk Anak Ngerti Smartphone Ini Benar-benar Bikin Dompet Kering

Penulis Unknown | Ditayangkan 16 Jan 2017

Dampak smartphone bagi sang buah hati begitu beragam, mulai dari dampak psikis, sosiologis, kesehatan dan membuat kantong orang tua kering.

Awas! Dampak Buruk Anak Ngerti Smartphone Ini Benar-benar Bikin Dompet Kering

BACA JUGA: Fakta Menarik Dari Wanita Jepang Ini, Bikin Para Jomblo Gak Betah di Indonesia

Seorang ibu asal Amerika Serikat bernama Bethany Howell ini dibuat kaget saat ditanya sang suami untuk apa dia habiskan uang sebesar USD 250 atau sekitar 3,3 juta rupiah untuk berbelanja mainan di situs daring Amazon.

Awalnya Howell mengira akun Amazon miliknya telah diretas karena ada sekitar 13 mainan pokemon yang dipesan.

Ketika iseng bertanya kepada putrinya berusia enam tahun bernama Ashlynd, Howel malah semakin terkejut. "Iya, Bu. Saya yang belanja. Tapi jangan khawatir, semua barang itu akan datang langsung ke rumah," jawab Ashlynd dengan polos.

Awas! Dampak Buruk Anak Ngerti Smartphone Ini Benar-benar Bikin Dompet Kering

Rupanya Ashlynd mendapatkan akses ke ponsel Howel saat dirinya tengah tertidur. Bocah tersebut menempelkan sidik jari ibunya ke ponsel dan mulai berbelanja sesuka hati untuk Hari Natal.

Meski mengerti akan smartphone, Ashlynd sama sekali belummengenal uang. Sehingga Howel pun harus berbicara kepadanya untuk meminta izin dalam melakukan sesuatu. Dari 13 mainan, hanya 4 saja yang dapat dikembalikan. Beruntung, Ashlynd tidak bertanya kenapa mainan yang dikirim berkurang.

SHARE ARTIKEL