Lezatnya Bakso Malang & Mi Melayang untuk Makan Siang, Ditutup dengan Surabi Imut
Penulis Dzikir Pikir | Ditayangkan 25 Nov 2016
Hmmm bikin lidah bergoyang. Sudah pernah berkunjung ke Kota Malang Jawa Timur?
Kalau sudah pasti tahu donk tempat makan enak yang bikin perut keroncongan pengen nambah terus.
Mau yang cepet tapi tetap lezat? Mungkin olahan mi atau bakso malang bisa jadi pilihan.
Sementara untuk penutup jangan lewatkan manisnya surabi.
Mi melayang tentu masih hangat di pikiran Anda karena belakangan ini malang melintang jadi pemberitaan hangat di media sosial.
Sementara apakah sudah pernah mencicipi bakso malang dengan backsound kereta api yang hilir mudik?
Dikutip dari Okezone berikut sejumlah tempat makan yang bisa memberikan pengalaman bersantap Anda jadi tidak biasa.
Sensasi mencicipi Bakso President yang legendaris di Malang Mendengar kata Malang, banyak hal yang langsung terbersit mulai dari apel, keripik tempe hingga bakso.
Di kota berudara sejuk ini, bakso jadi salah satu makanan khas khususnya jenis bakso malang yang terdiri dari berbagai isian.
Menjejak kaki di Malang, akan terasa kurang lengkap jika tidak turut mengunyah bakso malang.
Baca Juga: Bila Ditilang, Sekarang Bisa Minta Surat Warna Biru. Apa bedanya?
Satu yang bisa jadi destinasi adalah Bakso President.
Kedai bakso yang berlokasi persis di pinggir rel kereta ini termasuk salah satu yang legendaris dan sudah tersohor ke seluruh pelosok Malang.
Tak jarang orang dari luar kota juga menyempatkan diri untuk mencecap bakso berkuah kaldu gurih ini.
Anda akan merasa tergelitik dan penasaran untuk mencoba bagaimana sensasi rasa bakso yang sudah pernah dicoba oleh banyak pejabat pemerintahan dan artis papan atas ini.
Bayangkan lezatnya seporsi bakso malang komplit yang berisi dua butir bakso sapi kecil, bakso goreng, tahu coklat, pangsit rebus dan pangsit goreng.
Bakso ini kemudian disiram dengan kuah kaldu bening.
Terakhir, bakso disajikan dengan taburan irisan daun seledri dan bawang goreng.
Kuah kaldu yang gurih terasa sangat mantap jika dimakan bersama bakso dan beberapa isiannya.
Tekstur bakso president termasuk bakso yang bertekstur sehingga masih terasa cincangan daging sapi di dalamnya.
Rasa semangkuk bakso ini akan makin lezat jika ditambah dengan berbagai pelengkap seperti sambal dan kecap.
Sambal yang disajikan adalah sambal goreng yang tidak hanya pedas tapi juga gurih.
Di warung bakso yang lokasinya persis di pinggir rel ini bukan hanya tersedia bakso malang berkuah tetapi juga ada pilihan lain yakni bakso bakar.
Dalam setusuk bakso bakar terdapat empat butir bakso yang dibakar dengan saus kecap berempah yang terasa sangat khas.
Bakso president memiliki sejarah yang panjang karena mulai berjualan sejak tahun 1977, saat ini warung bakso ini masih ramai dikunjungi pembeli.
Selain karena mencari rasa baksonya, pengunjung juga mencari sensasi menikmati bakso sambil diguncang kereta yang melintas.
Jika sudah puas memanjakan keinginan perut ada wisata adrenaline yang dijamin menggetarkan jantungmu.
Mungkin banyak wisata-wisata di Kota Malang, tapi lebih asyik jika melaju sekitar 45 menitan menuju kota batu.
Ada banyak wisata yang menantang nyali di sana.
Mau paralayang yang bisa melihat keindahan perkampungan dari atas Gunung Banyak, mau balapan seru dan menantang bersama keluarga
Paralayang mungkin menantang nyali dan pastinya sangat terkenang, bagaimana tidak dengan harga paling murah 350 ribu hanya untuk sekali terbang. Itupun harus memperhatikan kondisi cuaca.
Sedangkan balapan tak perlu pertimbangankan kondisi cuaca, mau hujan, angin, panas, tetap lancar dan tetap mendebarkan.
Untuk rasakan balapan yang sesungguhnya ada sirkuit gokart yang bisa dijajal di Jatim Park I dan Batu Night Spectaculer (BNS).
Mau tahu lebih lengkap bisa ikuti melalui facebook @indigokart. Atau disini.