√ Kumpulan Hadits Perintah Membaca Sholawat Nabi

Penulis Fajar R | Ditayangkan 30 Aug 2019

√ Kumpulan Hadits Perintah Membaca Sholawat Nabi

Waktu Pelaksanaan dan Jumlah Sholat Rawatib Berdasarkan Beberapa Dalil - Image from grid.id

Kumpulan Hadits Perintah Membaca Sholawat Nabi

Ada suatu cara untuk mewujudkan keinginan, harapan dan hajat yakni dengan memperbanyak membaca bacaan shalawat kepada Rasulullah SAW dan Allah SWT.

Sholawat nabi merupakan salah satu bacaan yang biasa dilakukan oleh setiap umat Islam.

Contoh mudahnya adalah ketika sholat fardhu, pada perintah ibadah wajib tersebut pun terdapat bacaan sholawat nabi muhammad

Membaca sholawat apabila tidak hafal dengan bacaan sholawat yang panjang dapat dengan bacaan sholawat yang pendek seperti berikut.

اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ

Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad

Ya, Allah. Berilah (yakni, tambahkanlah) shalawat (sanjungan) kepada Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad

Arti sholawat adalah membaca bacaan kepada Rasulullah yang juga sama saja dengan berdoa kepada Allah SWT.

Memohon untuk dilimpahkan keberkahan dan keselamatan.

Tidak hanya itu, membaca sholawat dapat menjadi bukti kecintaan umat Islam kepada junjungan nabinya yaitu Muhammad SAW.

Sebenarnya banyak sekali keutamaan dan manfaat keutamaan sholawat nabi yang luar biasa.

Nah untuk membuktikan bahwa bahwa sholawat nabi memang benar diperintahkan, maka dibawah ini adalah hadits dan firman allah yang jelas mengenai perintah membaca sholatwat nabi.

Apabila diperintahkan oleh Allah SWT untuk membaca shalawat untuk mendoakan Rasulullah SAW maka wajib atas Rasulullah SAW melakukan hal yang sama yaitu mendoakan umatnya yang membaca shalawat kepadanya.

Karena hal ini merupakan ketetapan dari ayat berikut.

فَحَيُّواْ بِأَحْسَنَ مِنْهَا أَوْ رُدُّوهَا

Maka lakukanlah penghormatan dengan penghormatan yang lebih baik atau kembalikanlah penghormatan itu. (QS. An Nisa’: 86)

Doa dari Rasulullah SAW inilah yang dinamakan dengan syafaat. Semua ulama bersepakat bahwa doa beliau tidak akan ditolak oleh Allah SWT.

Maka dari itu Allah SWT akan menerima syafaat Rasulullah SAW kepada setiap umat yang membaca shalawat kepadanya.

Terdapat beberapa dalil yang berhubungan dengan sholawat yaitu.

إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيما

Sesungguhnya Allah dan Malaikat-Nya bershalawat kepada Nabi. Wahai orang-orang yang beriman bershalawat salamlah kepadanya. (QS Al-Ahzab 33: 56)

مَنْ صَلَّى عَلَيَّ فِي كِتَابٍ لَمْ تَزَلِ الْمَلَائِكَةُ تَسْنَغْفِرُ لَهُ مَا دَامَ اسْمِي فِي ذَلِكَ الْكِتَابِ

Barangsiapa berdoa (menulis) shalawat kepadaku dalam sebuah buku maka para malaikat selalu memohonkan ampun kepada Allah pada orang itu selama namaku masih tertulis dalam buku itu.

مَنْ سَرَّهُ أنْ يُلْقِى اللهَ وَهُوَ عَلَيْهِ رَاضٍ فَلْيُكْثِرْ مِنَ الصَّلَاةِ عَلَيَّ

Barangsiapa yang ingin merasa bahagia ketika berjumpa dengan Allah dan Allah ridlo kepadanya, maka hendaknya ia banyak membaca shalawat kepadaku (Nabi).

مَا أكْثَرَ مِنَ الصَّلَاةِ عَلَيَّ فِيْ حَيَاتِهِ أَمَرَ اللهُ جَمِيْعَ مَخْلُوْقَاتِهِ أنْ يَسْتَغْقِرُوا لَهُ بَعْدَ مَوْتِهِ

Barangsiapa membaca shalawat kepadaku di waktu hidupnya maka Allah memerintahkan semua makhluk-Nya memohonkan maaf kepadanya setelah wafatnya.

مَا اجْتَمَعَ قَوْمٌ ثُمَّ تَقًرَّقُوْا مِنْ غَيْرِ ذِكْرِ اللهِ وَصَلَاةٍ عَلَى النَّبِيِّ إلَّا قَامُوْا عَنْ أنْتَنَ مِنْ حِيْفَةٍ

Mereka yang berkumpul (di suatu majlis) lalu berpisah dengan tanpa dzikir kepada Allah dan membaca shalawat kepada nabi, maka mereka seperti membawa sesuatu yang lebih buruk dari bangkai.

Manfaat dan Keutamaan Membaca Sholawat Nabi

Keutamaan mengamalkan sholawat apabila diamalkan sebagai amalan harian maka insyaAllah dapat dipastikan akan memberi manfaat yang luar biasa.

Termasuk berupa syafaat Rasulullah ketika nanti di akhirat dan hal ini pastinya bukan hanya sekedar argumen saja namun secara jelas tercantum dalam beberapa hadits berikut ini.

من صلي علي كنت شفيعه يوم القيامة

Barang siapa yang bershalawat kepadaku, maka aku akan memberinya syafaat pada hari kiamat. (Hadits riwayat Ibnu Syahiin dalam at-Targhib dan Ibnu Basykawal).

من صلى عليك واحدة صلى الله عليه وسلم عشرا ورفع له عشر درجات

Barangsiapa bershalawat kepadaku satu kali shalawat, maka Allah akan membalas sepuluh kali shalawat dan mengangkatnya sepuluh derajat. (Dikeluarkan Imam Bukhari dalam Adabul Mufrad, Ibnu Abu Syaibah, al-Bazzar, Ibnu Syahiin dan al-Ismaili dengan sanad ma’lul).

أَكْثِرُوا عَلَىَّ مِنَ الصَّلاَةِ فِى كُلِّ يَوْمِ جُمُعَةٍ فَإِنَّ صَلاَةَ أُمَّتِى تُعْرَضُ عَلَىَّ فِى كُلِّ يَوْمِ جُمُعَةٍ ، فَمَنْ كَانَ أَكْثَرَهُمْ عَلَىَّ صَلاَةً كَانَ أَقْرَبَهُمْ مِنِّى مَنْزِلَةً

“Perbanyaklah bersholawat kepadaku pada setiap Jumat, karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada hari Jumat.Barang siapa yang banyak bersholawat kepadaku dialah yang paling dekat denganku besok dihari kiamat.”(HR. Baihaqi dalam sunan al kubro.)

Nah setelah membaca hadits-hadits diatas mengenai perintah membaca sholawat nabi dan manfaat serta keutamaannya apakah sobat wajibbaca.com masih ragu dengan perintah tersebut?

Sekian ulasan mengenai kumpulan hadits perintah membaca sholawat nabi. Semoga bermanfaat dan dapat meyakinkan keraguanmu mengenai perintah tersebut.

SHARE ARTIKEL