Jasad Kiai di Sampang Utuh dan Wangi Meski Dikubur 3 Tahun Lalu, Ini Amalannya

Penulis Dian Editor | Ditayangkan 28 Nov 2020

Jasad Kiai di Sampang Utuh dan Wangi Meski Dikubur 3 Tahun Lalu, Ini Amalannya

Jasad kiai di Sampang yang masih utuh - Image from www.indozone.id

Masyallah, beliau adalah ulama kharismatik yang disegani

Sang anak terharu saat melihat jasad KH Ahmad Baidlowi utuh dan tidak tercium bau busuk sama sekali. Bahkan salah seorang warga menyebut, jasad beliau harum. Begini kisah amalan yang dilakukan semasa hidupnya.

Warga Kampung Langpanggang, Dusun Banbalang, Desa Batoporo Barat, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, dikejutkan dengan kondisi jasad almarhum KH Ahmad Baidlowi yang masih utuh meski sudah dikuburkan sejak tiga tahun lalu.

Kondisi tersebut baru diketahui setelah kuburannya diperbaiki karena ambles akibat guyuran hujan yang terjadi pada Senin (23/11/2020).

Anak almarhum, Sufyan, mengungkapkan makam Baidlowi ambles setelah para santri salat zuhur berjemaah di masjid. 



Kebetulan, makam Baidlowi terletak di sisi utara masjid sehingga otomatis terlihat saat santri keluar dai masjid

"Hari Senin kemarin hujan memang luar biasa deras," katanya dikonfirmasi wartawan pada Jumat, (27/11/2020).

Melihat amblesnya makam Baidlowi, Sufyan, warga setempat dan para santri segera memperbaiki makam tersebut. Saat itu, air hujan terlihat menggenangi liang makam Baidowi. 

Terlihat kayu pembatas jasad juga patah karena tanah kuburan yang ambles. Saat melihat jasad Baidlowi, Sufyan mengaku terkejut karena jasad beliau masih utuh. Bahkan, rambutnya juga masih ada. 

"Tapi alhamdulillah mayitnya tidak berubah, masih utuh," ujarnya.

Dan satu hal yang bikin heran lagi, kata Sufyan, tidak ada aroma bau busuk yang menyeruak dari jasad ayahnya itu. 

"Biasanya kan ada bau seperti kayak busuk, tapi ini enggak. Posisinya juga masih seperti semula," ujarnya.

Bahkan ada salah seorang warga yang menyebut jasad almarhum wangi. 

"Saya kaget. Selain kondisinya utuh, mayat almarhum juga wangi. Saya terharu," ungkap seorang warga, Muhammad Da’i.

Sufyan tak mengizinkan santri dan warga masuk ke dalam liang lahat. Ia yang melakukan perbaikan dengan mengganti kain kafan jasad sang ayah. Saat proses penggantian kain kafan dilakukan, posisi jasad tidak boleh diubah. 

Amalan Selama di Dunia 

Diketahui KH Ahmad Baidowi bukan sosok sembarangan. Beliau merupakan ulama kharismatik yang disegani oleh murid-muridnya.

Semasa hidup, KH Ahmad Baidowi dikenal sebagai orang yang jujur, ikhlas dan tidak kenal pamrih saat berdakwah.

Hal ini diungkapkan oleh anak KH Ahmad Baidowi, Kiai Sufyan.

Kepada wartawan, Kiai Sufyan awalnya menceritakan bahwa ayahnya itu merupakan orang biasa yang suka bergaul dengan masyarakat sekitar. Setiap hari, KH Ahmad Baidowi disibukkan dengan mengajar mengaji.

"Perjuangannya tidak pernah pamrih. Beliau ikhlas," ungkap Kiai Sufyan kepada wartawan, Jumat (27/11/2020).

Masyaallah, semoga beliau diberikan kedamaian di alam barzakh serta ditempatkan di tempat yang mulia oleh Allah SWT.

SHARE ARTIKEL