Sering Ngantuk Saat Puasa? Ini Cara Jitu untuk Mengatasinya 

Penulis Dian Aprilia | Ditayangkan 05 May 2020

Sering Ngantuk Saat Puasa? Ini Cara Jitu untuk Mengatasinya 

Ilustrasi mengantuk - Image from www.ruangmuslimah.co

Puasa kok bikin cepat ngantuk? 

Bunda pasti sebel, kalau harus menyelesaikan pekerjaan rumah ditambah pekerjaan kantor, tapi rasa kantuk mengganggu dan tak tertahankan. 

Nah jangan khawatir Bunda, simak tips ini dijamin puasa aman, ngantuk pun lenyap!

Ketika melaksanakan ibadah puasa Ramadhan, tubuh tak mendapatkan asupan makan dan minum selama kurang lebih selama 13 jam. 

Pola makan pun ikut berubah, dari yang biasanya makan tiga kali sehari, jadi hanya dua kali sehari. 

Tidak hanya intensitas, jam makan pun berubah. Saat puasa, kita harus makan sahur saat dini hari, berbeda sekitar 4 jam dengan waktu sarapan biasanya. 

Baca juga : Stop Makan Banyak Sampai Kekenyangan Saat Buka Puasa! Ini Bahayanya

Nah, perubahan ini juga berpengaruh terhadap kondisi tubuh kita selama berpuasa lho. 

Ketika kita menjalani puasa, tak jarang kantuk datang menyergap. Apalagi, ketika sore hari, sekitar 3-4 jam menjelang waktu berbuka puasa. 

Penyebab Saat Puasa Mudah Ngantuk 

Padahal kan, perut kosong dan tak diberi asupan makanan apa pun. Kenapa bisa mengantuk ya? 

Ternyata ketika kita berpuasa dan tak mengonsumsi makanan atau minuman, tubuh akan memakai pasokan karbohidrat yang disimpan di organ hati dan otot. 

Selain itu, tubuh juga akan memakai lemak tubuh untuk menyediakan energi, saat semua kalori dari makanan yang kita konsumsi ketika sahur sudah digunakan semua. 

Ketika jumlah kalori tersebut sudah berkurang, laju metabolisme kita akan jadi lebih lambat, dan bisa membuat kita merasa mudah lelah dan mengantuk. 

Apalagi, tubuh tak bisa menyimpan cairan, dan ginjal akan menghemat air sebanyak mungkin dengan cara mengurangi jumlah yang hilang dalam urin. 

Hanya saja, tubuh tetap tak bisa menghindari kehilangan cairan, baik melalui urin, napas, atau keringat. 

Tidak adanya asupan cairan ini menimbulkan gejala dehidrasi ringan, yang salah satunya ditandai dengan rasa kantuk yang hebat. 

Selain itu, saat perut kosong, kadar gula darah akan menurun dan membuat tubuh serta otak sulit untuk berkonsentrasi, hal ini juga bisa menyebabkan rasa kantuk. 

Cara Mencegah Ngantuk Saat Puasa

Salah satu kunci untuk tetap produktif dan segar selama berpuasa, adalah menyantap pola makan yang banyak kandungan nutrisi dan seimbang. 

Hindari mengonsumsi makanan yang tinggi garam atau lemak saat sahur dan berbuka puasa. Sebaliknya, pilih menu makanan yang berserat dan tinggi protein. 

Roti gandum utuh, nasi merah, dan oat bisa jadi pilihan makanan sehat. Sedangkan, menu berbuka puasa yang direkomendasikan antara lain; lemak sehat, sayuran hijau, dan protein seperti ikan atau daging. 

Lakukan juga olahraga ringan di malam hari untuk melancarkan peredaran darah, sehingga kita tak akan merasa letih selama berpuasa. 

Dengan begitu, produktivitas selama menjalani puasa Ramadhan pun tetap terjaga dan tak terganggu oleh rasa kantuk. 

Selamat menunaikan ibadah puasa!

SHARE ARTIKEL