Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

Penulis Bima P | Ditayangkan 01 Oct 2019

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

Pengertian tata surya - Image from wallpaperplay.com

Tata surya adalah susunan yang terdiri dari benda-benda langit dimana Matahari sebagai pusat rotasi benda-benda langit tersebut. Benda-benda langit tersebut memiliki jalur rotasi sendiri-sendiri, hal ini dikarenakan susunan tata surya terikat dengan gravitasi.

Dari sekian banyak benda langit yang mengitari matahari secara langsung, benda langit dengan ukuran yang paling besar yang dinamakan dengan planet. Bulan merupakan benda langit yang mengitari matahari secara tidak langsung, bulan juga mengitari planet, bulan yang mengitari planet disebut juga satelit alami planet.

Di atas adalah pengertian dari tata surya, untuk susunan dari tata surya itu sendiri, mari kita simak penjelasan di bawah:

Susunan Tata Surya

1. Bintang

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

bintang - Image from newscientist.com

Bintang merupakan salah satu anggota tata surya yang istimewa karena dapat memancarkan cahaya sendiri. Di dalam sistem tata surya terdapat banyak sekali bintang yang tak terhitung jumlahnya. Pusat tata surya kita, Matahari, adalah salah satu dari bintang.

Matahari bisa dibilang salah satu sumber kehidupan untuk bumi. Matahari berguna sebagai sumber cahaya dan sumber panas yang berguna untuk seluruh makhluk hidup. Cahaya matahari dimanfaatkan oleh tumbuhan dalam fotosintesis. Sedangkan hangat permukaan bumi diperoleh dari sumber panas matahari.

2. Planet Planet

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

planet - Image from mirror.co.uk

Sifat planet berbeda dari bintang. Planet merupakan benda langit yang tidak dapat memancarkan cahaya sendiri, tetapi hanya bisa merefleksikan cahaya dari matahari. Menurut International Astronomical Audit (IAU), pengertian dari planet adalah benda langit yang mempunyai orbit mengelilingi matahari.

Planet-planet di tata surya juga memiliki massa dan gravitasi yang cukup sehingga dapat berbentuk bulat, dan memiliki lintasan orbit yang bersih (tidak memiliki benda langit lainnya di dalam lintasan orbitnya).

Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Yupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus adalah nama-nama planet yang ada di tata surya kita. Nama-nama planet itu juga telah diurutkan berdasarkan jaraknya dari matahari mulai dari yang paling dekat hingga yang paling jauh.

Baca: Inilah Langit 7 Lapis yang Dijelaskan Dalam Al Qur'an

3. Satelit

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

Bulan adalah satelit alami Bumi - Image from amp.thenational.ae

Satelit merupakan anggota tata surya yang mengitari suatu planet. Semua satelit akan bergerak mengelilingi matahari bersama dengan planetnya. Satelit juga berputar pada porosnya sendiri dan memutari planet yang diiringinya.

Satelit di tata surya terbagi menjadi 2 jenis yaitu satelit alami dan satelit buatan. Satelit alami merupakan satelit yang tercipta dari peristiwa alam dan bisa bergerak dengan sendirinya tanpa bantuan tangan manusia.

Baca: Menghabiskan Dana Rp2,4 Triliun, Ini Keuntungan Satelit Merah Putih Bagi Indonesia

4. Asteroid

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

asteroid - Image from insidehook.com

Asteroid adalah benda astronomi yang berbentuk pecahan kecil dan beredar pada lintasan yang terletak di antara orbit planet Mars dan Yupiter. Proses terbentuknya asteroid terjadi secara bersamaan dengan proses terbentuknya planet yang sesuai dengan susunannya.

5. Komet

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

komet - Image from imgix.bustle.com

Komet adalah benda langit yang berukuran kecil. Material penyusun komet terdiri dari sejumlah partikel-partikel bebatuan, kristal, es, dan gas. Komet biasanya sering terlihat seperti sebuah benda langit yang bercahaya dan berbentuk memanjang menyerupai ekor. Olah karena itu orang-orang sering menyebutnya sebagai bintang berekor.

Tubuh komet terdiri dari 3 bagian yaitu bagian inti, koma, dan ekor. Inti komet terbuat atas kristal es dan gas yang membeku dengan diameter kira-kira sebesar 10 km. Bagian koma komet memiliki diameter yang panjangnya dapat mencapai 100.000 km, ukurannya jauh lebih besar dibanding intinya.

Bagian ekor merupakan bagian terbesar yang bisa mencapai panjang 100 juta km dan tersusun atas gas hasil penguapan kristal es pada bagian intinya. Ekor komet selalu menghadap ke arah yang berlawanan dengan arah matahari. Dikarenakan partikel-partikelnya terdorong oleh radiasi matahari.

Planet Planet yang Mengitari Matahari

1. Merkurius

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

merkurius - Image from amazonaws.com

Merkurius adalah planet yang terdekat dengan Matahari. Kolaris adalah kawah terbesar di planet ini. Planet ini disebut dengan bintang pagi atau bintang malam. Waktu edar 88 hari, jaraknya dengan matahari 58 juta km.

2. Venus

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

venus - Image from cdn.mos.cms.futurecdn.net

Venus adalah planet yang paling dekat dengan Bumi. Planet ini disebut planet putih, bintang pagi, bintang kejora atau bintang fajar.Jarak venus dengan Matahari 108 juta km, waktu edarnya 222 km kala rotasi 243 hari. Suhunya mencapai 5000 celcius.

3. Bumi

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

bumi - Image from thenypost.files.wordpress.com

Bumi adalah satu-satunya planet yang dapat dihuni oleh semua makhluk hidup. Jarak Bumi dengan Matahari kurang lebih 150 juta km. Kala revolusinya 365,25 hari atau 1 tahun sedang kala rotasinya 24 jam atau 1 hari. Bumi memiliki satu buah satelit yaitu Bulan.

4. Mars

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

mars - Image from solarsystem.nasa.gov

Mars dikenal sebagai planet merah atau bintang joko belek. Kala revolusinya 687 hari sedang kala rotasinya 24,6 jam. Suhu tertinggi di permukaannya 500 – 600 Celcius. Planet ini mempunyai 2 buah satelit yaitu Fobos dan Deimos. Jaraknya dari Matahari yaitu 1,52 SA.

5. Jupiter

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

Jupiter - Image from pcdn.co

Yupiter adalah planet terbesar dalam Tata Surya. Kala rotasinya 50 jam, jarak dengan Matahari 778 juta km dan mempunyai 17 buah satelit. Planet ini sering disebut planet gas.

6. Saturnus

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

saturnus - Image from express.co.uk

Saturnus adalah planet terbesar kedua dan mempunyai 22 satelit. Jaraknya dengan Matahari 1.433, 5 juta km (9,5 SA). Kala revolusinya 29,5 tahun dan kala rotasinya 10,7 jam.

7. Uranus

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

uranus - Image from boygeniusreport.files.wordpress.com

Kala rotasinya 17,2 jam, dan kala revolusinya 84 tahun. Uranus memiliki 15 satelit dan besarnya 50 kali besar bumi.

8. Neptunus

Tata Surya Adalah: Pengertian dan Susunan Tata Surya

neptunus - Image from solarsystem.nasa.gov

Neptunus sering disebut juga dengan planet kembar, karena memiliki 2 buah satelit, yaitu Triton dan Neroid. Kala revolusinya 164,8 tahun dan kala rotasinya 16,1 jam.

Kami harap artikel singkat tentang pengertian tata surya diatas bisa menjadi referensi menambah wawasan Anda. Jangan sungkan untuk memberikan masukan jika ada yang kurang tepat menurut Anda.

SHARE ARTIKEL