Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

Penulis Bima P | Ditayangkan 18 Sep 2019

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

ujung kulon - Image from travellingto.asia

Taman Nasional Ujung Kulon adalah taman nasional tertua di Indonesia yang juga merupakan salah satu dari Warisan Dunia yang dilindungi oleh UNESCO pada tahun 1991.

Taman Nasional Ujung Kulon menjadi habitat satwa liar bersifat endemik maupun yang bersifat dilindungi. Taman Nasional Ujung Kulon melindungi satwa langka seperti Badak Jawa, Owa Jawa, Surili, dan Anjing Hutan. Semenanjung ujung kulon merupakan satu-satunya tempat dimana Badang Jawa dapat berkembang biak secara alami dalam satu dekade terakhir. Ini menjadikan semenanjung ujung kulon habitat terpenting bagi Badak Jawa dan diperkirakan ada 50-60 populasi Badak Jawa di semenanjung ujung kulon.

Selain menjadi taman nasional untuk satwa liar yang dilindungi, Taman Nasional Ujung Kulon memiliki banyak keindahan alam yang menjadikannya sebagai salah satu destinasi wisata yang ramai dikunjungi.

Berikut destinasi wisata yang berada di Taman Nasional Ujung Kulon :

1. Pulau Peucang

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

pulau-peucang - Image from https://gondeztour.com

Tempat wisata pertama dan ramai dikunjungi wisatawan adalah Pulau Peucang. Pulau ini sedang populer dikalangan wisatawan beberapa tahun terakhir. Pulau di seberang barat pulau utama Jawa ini mempunyai karakteristik pantai berpasir putih serta perairan yang jernih dan tenang yang menjadi daya tarik para wisatawan.

2. Gunung Honje

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

gunung-honje - Image from tempatwisataseru.com

Gunung ini memiliki luas wilayah 19.500 hektar serta dikelilingi 19 desa penyangga. Dari 19 desa penyangga tersebut, Desa Tamanjaya lah yang menjadi pintu gerbangnya.

Selain pemandangan dan suasana pegunungan yang menjadi daya tarik wisatawan, di sini juga terdapat satwa endemik yang dilindungi yaitu Owa Jawa.

3. Pulau Panaitan

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

pulau-panaitan - Image from jelajahpulau.com

Pulau Panaitan terletak di ujung barat semenanjung Taman Nasional Ujung Kulon. Pulau seluas 17.000 hektar ini memiliki banyak potensi wisata yang sayang untuk dilewatkan.

Pulau ini menawarkan susana rimba yang alami bagi wisatawan. Bukit bukit di pulau ini terbentuk oleh hutan alami dengan kombinasi vegetasi hutan hujan, hutan bakau, dan hutan pantai.

4. Pulau Handeleum

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

pulau-handeleum - Image from picture.triptrus.com

Satu lagi pulau di kawasan Taman Nasional Ujung Kulon yang populer yakni Pulau Handeleum. Pulau ini sering dijadikan tujuan traveler yang hobi dengan petualangan. Sebab salah satu kegiatan yang ditawarkan di pulau ini adalah wisata adventure. Pulau Handeleum berada di antara gugusan pulau-pulau kecil yang berada di ujung timur laut pantai Semenanjung Ujung Kulon.

Pulau  seluas sekitar 220 hektar ini menjadi rumah bagi satwa seperti rusa dan juga ular phyton. Keunikan pulau Handeleum dibanding pulau lain di kawasan Taman nasional Ujung Kulon adalah keberadaan sungai yang membelah pulau dimana sering dimanfaatkan wisatawan untuk bersampan.

5. Pulau Oar

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

pulau-oar - Image from sagarmathasnotes.files.wordpress.com

Selanjutnya yang tak boleh anda lewatkan adalah Pulau Oar. Pulau kecil ini menawarkan keindahan yang memesona. Jika ingin mengelilingi pulau ini hanya dibutuhkan waktu 20 menit saja dengan berjalan kaki.

Setibanya di Pulau Oar traveler akan disambut dengan hamparan pantai melengkung berpasir putih dan berair sangat jernih. Ombak di pantai ini pun tergolong sangat landai jadi tidak perlu khawatir terseret ombak ketika berenang di pantainya.

6. Padang Rumput Cidaon

Destinasi Wisata di Taman Nasional Ujung Kulon

padang-rumput-cidaon - Image from phinemo.com

Tidak lengkap rasanya jika anda berwisata ke Ujung Kulon tanpa menyaksikan kehidupan alam liar disana. Padang Rumput Cidaon adalah spot yang sangat cocok bagi anda untuk melakukan kegiatan wild watching. 

Disini anda dapat menyaksikan kehidupan liar binatang seperti sapi, banteng, kerbau, dan burung merak. Bahkan jika anda beruntung, anda dapat berjumpa dengan badak bercula satu.

Para wisatawan disarankan agar menggunakan jasa pemandu saat berkunjung ke Padang Rumput Cidaon. Ini dikarenakan disana memang habitat alami satwa liar dan butuh pemandu bagi para wisatawan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Di atas adalah destinasi wisata di Taman Nasional Ujung Kulon yang wajib anda pertimbangkan untuk anda kunjungi.

Silahkan berbagi lewat komentar bagaimana pendapat anda tentang wisata di Taman Nasional Ujung Kulon.

SHARE ARTIKEL