Resep Bebek Goreng Madura yang Dikenal Empuk

Penulis Khoirul Rizky F | Ditayangkan 29 Mar 2019

Resep Bebek Goreng Madura yang Dikenal Empuk

bebek goreng madura - Image from getlost.id

Bebek goreng merupakan olahan daging bebek yang diolah dengan cara digoreng. 

Bebek goreng biasanya menggunakan daging bebek bagian dada dan paha saja. 

Dan juga bebek goreng ini menjadi salah satu makanan yang cukup digemari banyak orang.

Sangking cukup banyaknya disukai orang, hasil pencarian di google untuk resep bebek goreng. 

Terdapat sekitar 175 varian resep bebek goreng yang enak. 

Dan juga masih banyak lagi varian resep bebek goreng enak dan empuk lainnya!

Seperti hasil pencarian untuk salah satu varian resep bebek goreng. Seperti bebek goreng surabaya, terdapat kurang lebih 8 resep yang mudah dibuat.

Sedangkan hasil pencarian untuk salah satu varian bebek goreng. 

Seperti bebek goreng empuk, terdapat kurang lebih 175 resep yang siap menjadi masakan rumahan yang enak.

Bagi yang sudah bosan dengan ayam goreng atau suka dengan olahan bebek ini? Kenapa tidak mencoba buat sendiri? 

Walaupun bebek adalah jenis bahan makanan yang lumayan susah untuk diolah.

Namun, anda bisa mengikuti resep bebek goreng gurih empuk bisa anda buat dengan mudah, dengan menyiapkan bahan yang diperlukan dan mencoba resep khas bebek di bawah ini.

Langsung saja simak berikut ini resep dan cara membuat bebek goreng dengan cara yang paling mudah dalam pembuatannya untuk diikuti oleh anda dan bisa anda coba langsung dirumah.

Baca Juga5 Varian Resep Rendang Padang

Resep Bebek Goreng Madura

Bahan:

  • 1 ekor bebek ukuran sedang, potong menjadi 4 bagian
  • 2 buah jeruk nipis
  • 1500 ml air
  • 1 ruas ibu jari lengkuas
  • 3 lbr daun jeruk purut
  • 2 batang serai yang sudah dikupas dan dimemarkan, potong menjadi 2 bagian
  • 1 cm jahe
  • 1 sdt garam
  • 9 btr bawang merah
  • 3 btr kemiri
  • ½ sdt ketumbar bubuk
  • 4 siung bawang putih

Cara Membuatnya:

  • Lumuri daging bebek yang telah dibersihkan dengan perasan jeruk dan remas-remas agar bau tidak sedap dari dalam daging bebek ternetralisasi oleh jeruk.
  • Haluskan bawang merah, ketumbar, lengkuas, jahe, dan garam. Balurkan bebek pada bumbu yang sudah dihaluskan.
  • Beri air, lalu rebus dengan serai dan daun jeruk sampai air mongering.
  • Goreng daging bebek pada minyak goreng sampai terendam, tunggu sampai satu sisi kering lalu balik. Angkat jika sudah matang, tiriskan.
  • Hidangkan bebek goreng dengan sambal sesuai selera anda.

Demikian penjelasan diatas tentang resep dan cara buat bebek goreng yang paling mudah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

SHARE ARTIKEL