10 Cara Mengatasi Diare Agar Cepat Reda

Penulis Wahyu Fajar | Ditayangkan 31 Jan 2019


10 Cara Mengatasi Diare Agar Cepat RedaImage Source: infokusehat.com

Salah satu masalah pencernaan yang sering terjadi adalah diare. 

Ada banyak penyebab masalah diare, mulai dari yang disebabkan oleh hal ringan seperti mengkonsumsi makanan yang sangat pedas.

Hingga karena konsumsi makanan yang kurang bersih yang membuat terkena infeksi virus. 

Bagaimana cara mengatasi diare?

Cara Mengatasi Diare

1. Minum banyak cairan bening

Bagaimana cara pengobatan diare? Sebaiknya minum banyak cairan bening seperti air putih, air kaldu, dan jus, setiap hari, dan hindari dulu minum alkohol dan kafein. 

Namun meski harus banyak minum cairan bening, sebaiknya ini Anda lakukan secara bertahap. 

Anda bisa meningkatkan cairan yang Anda minum setidaknya 1 liter per jam selama 1-2 jam, atau lebih lama lagi jika Anda memiliki diare dengan jumlah besar. 

Jika Anda memiliki penyakit ginjal, jantung, atau hati dan harus membatasi cairan, bicarakan dengan dokter Anda sebelum meningkatkan jumlah cairan yang Anda minum.

2. Coba makan makanan semipadat dan rendah serat

Seiring pergerakan usus yang kembali normal, Anda sebaiknya memakan makanan semipadat dan rendah serat seperti roti bakar, telur, nasi, atau ayam. 

Namun, menambah porsi dan asupannya sebaiknya dilakukan secara bertahap dan perlahan-lahan.

3. Hindari makanan tertentu

Dikutip dari Best Health Mag, sebaiknya Anda juga menghindari makanan yang sulit untuk dicerna. 

Makanan-makanan ini termasuk kacang-kacangan, kubis, atau kubis bertunas. 

Karena usus Anda belum bisa mengolah makanan yang mungkin biasa Anda makan. 

Sebaiknya Anda menghindari beberapa produk makanan seperti produk susu olahan, makanan berlemak, makanan berserat tinggi, atau makanan dengan banyak bumbu selama beberapa hari.

Ketika diare sudah mulai hilang, Anda bisa memakan makanan yang mudah dicerna dulu. 

Namun, tetap ada beberapa makanan yang harus Anda hindari, seperti: makanan pedas, buah-buahan tertentu, alkohol, dan kafein sampai 48 jam setelah semua gejala diare Anda menghilang. 

Hindari susu selama 3 hari setelah gejala diare Anda hilang. Namun, Anda bisa memakan keju atau yogurt yang mengandung probiotik.

4. Pilih makanan yang mengandung probiotik

Probiotik mengandung sekumpulan bakteri hidup yang mirip dengan bakteri sehat yang umumnya ditemukan di dalam sistem pencernaan tubuh. 

Probiotik dapat meningkatkan jumlah bakteri sehat yang ada untuk melawan kuman dalam saluran pencernaan Anda. 

Suplemen probiotik juga ada dan Anda bisa memilihnya. Bakteri bermanfaat ini juga bisa ditemukan dalam yoghurt dan keju.

5. Makan bubur wortel

Bagaimana cara mengatasi diare pada ibu hamil?

Wortel merupakan sumber pektin. Anda bisa membuat bubur atau sup wortel dengan memasaknya sampai halus.

Lalu memblendernya dengan tambahan sedikit air dan menuangkannya di mangkuk, seperti makanan bayi. 

Anda bisa makan ¼ – ½ mangkuk setiap jamnya.

6. Minum teh hitam manis

Anda bisa minum teh hitam manis dengan gula. Air panas bisa membantu rehidrasi dan teh mengandung astringen tanin yang membantu mengurangi peradangan usus.

7. Jambu biji

Bagaimana cara mengatasi diare dengan buah dan daun jambu biji?

Mungkin kalian sudah tak asing dengan pemanfaatan jambu biji untuk mengobati diare. 

Kini sudah banyak sekali obat diare di apotek yang memanfaatkan daun jambu biji sebagai bahan dasarnya. 

Pasalnya, penelitian membuktikan bahwa tanaman ini mengandung tanin sebesar 17% baik di daun atau pun buahnya. 

Anda bisa mengonsumsi langsung buah jambu biji atau membuatnya menjadi jus tanpa gula untuk menyembuhkan diare. 

Selain itu, kalian bisa merebus 3 lembar daun jambu biji muda lalu mengonsumsi airnya secara rutin.

8. Kunyit dan madu

Bagaimana cara mengatasi diare karena infeksi kuman?

Kunyit merupakan tanaman herbal yang memiliki banyak manfaat untuk menyembuhkan berbagai penyakit, salah satunya adalah diare.

Kunyit mengandung zat aktif kurkumin yang merupakan antioksidan kuat untuk melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.

Caranya beragam, salah satu yang paling populer adalah dengan diseduh.

  • Pertama, kupas dan bersihkan kunyit.
  • Kemudian parut dan tambahkan air matang. 
  • Peras air kunyit, diamkan dan ambil bagian beningnya. 
  • Tambahkan madu untuk memperkaya rasa. 
  • Kalian juga bisa merebus kunyit dalam air lalu meminumnya.

9. Makan blackberry

Sebaiknya Anda juga memakan blackberry kaya tanin yang sudah lama menjadi pengobatan rumahan yang cukup umum. 

Blackberry tersebut bisa Anda jadikan teh, dengan merebus 1-2 sendok makan blackberry atau daun blackberry kering dalam 1 ½ gelas air selama 10 menit, kemudian seduh. 

Minum beberapa gelas beberapa kali sehari. Teh raspberry juga bisa jadi pilihan, karena juga efektif meredakan diare Anda.

10. Air kelapa

Bagaimana cara mengatasi diare pada anak?

Air kelapa mengandung zat elektolit yang bisa membantu menggantikan cairan tubuh serta membunuh bakteri penyebab penyakit diare.

Air kelapa telah digunakan sejak lama untuk mengobati penyakit ini karena terbukti ampuh. 

Kalian cukup mengonsumsi air kelapa murni tanpa tambahan apapun.

Itulah beberapa Bagaimana cara mengatasi diare? Dengan mudah dan efektif. Semoga bermanfaat.

SHARE ARTIKEL