Kepada Ustad Somad, Syahrini Akhirnya Ungkap Alasan Ia Belum Berhijab,"Semoga Dapat Hidayah"

Penulis Alif Hamdan | Ditayangkan 23 Nov 2018

Kepada Ustad Somad, Syahrini Akhirnya Ungkap Alasan Ia Belum Berhijab,Image from tribunnews.com

Tak bisa dipungkiri lagi kehebatan ceramah ustadz kondang, Ustadz Abdul Somad..

Hingga terketuk hati artis cantik, Syahrini turut mendengarkan tausiyah beliau.

Dalam tanya jawab Ustad Somad, Syahrini akhirnya terus terang mengapa sampai kini belum bisa berhijab.

Semoga dapat hidayah,....

Baru-baru ini, penyanyi Syahrini menghadiri pengajian dengan pembicara Ustaz Abdul Somad (UAS), Selasa (20/11/2018).

Dalam pengajian tersebut Syahrini mendapat kesempatan untuk bertanya secara langsung pada UAS.

Awalnya Syahrini meminta didoakan agar dirinya cepat berhijrah dan menutup aurat.

"Saya minta didoakan sama pak ustaz semoga saya cepat-cepat istiqomah, segera berhijrah dan tidak dibuka lagi," ujar Syahrini dilansir TribunWow dari saluran Youtube Tafaqquh video, Rabu (21/11/2018).

Selanjutnya pelantun 'Sesuatu' tersebut menanyakan tentang calon suaminya yang tak mengijinkannya menutup aurat.

"Kemudian pak ustaz, pertanyaan yang terpenting adalah kan saya bercita-cita menikah, misalkan calon (suami) saya ini tidak menyetujui saya menutup aurat saya," kata Syahrini.

Menurut Syahrini, calonnya itu belum paham betul tentang agama yang dianutnya, sehingga tak setuju jika Syahrini menutup aurat.

"Karena pemahamannya 'saya kayaknya belum cukup ilmu untuk calon istri saya menutup auratnya atau berhijab'. Bagaimana cara saya menyampaikan pada orang tersebut bahwa seorang muslim itu wajibnya menutup aurat," lanjut Syahrini yang dilansir oleh tribunnews.com

"Maka dari itu pak ustadz, inilah alasan saya sampai saat ini belum berhijab. Seperti itupak Ustadz, tolong pencerahannya kepada saya. terima kasih," ujar Syahrini lagi.

Baca Juga :


Ustaz Somad pun menjelaskan pada para jamaah yang menghadiri pengajian tersebut bahwa berhijab merupakan amalan pokok umat Muslim.

Jadi jika calon suami Syahrini itu tak paham dengan amal pokok umat Islam, bagaimana dia tau amal-amalan yang lain.

"Sholat, puasa, zakat, haji, berhijab adalah amal pokok, maka kalau dia tidak siap pokok, maka bagaimana dia siap (amalan) tunjangan dan bonus?" kata UAS.

Namun UAS juga tak menyarankan Syahrini untuk memutuskan hubungan dengan pria tersebut.

"Jadi kalau gitu didelete aja Pak Ustaz? Jangan, doakan dulu dapat hidayah, kasih waktu kek 40 hari, atau 3 bulan atau trisemester," lanjut UAS.

"Kalau memang dia berubah, kita terima dengan Bismillah, kalau tidak, bunga bukan setangkai, kumbang bukan seekor, begini banyaknya yang soleh-soleh," papar UAS.

Ustaz Abdul Somad pun menegaskan agar umat Muslim baik wanita maupun laki-laki memiliki kewajiban untuk memberi tahu tentang amal pokok umat Muslim.

"Hai perempuan, kalian punya calon suami, pahamkan dia tentang amalan pokok. Laki-laki, kalian punya calon istri, pahamkan dia tentang amal pokok, amal tunjangan dan amal bonus," tegas UAS.

Lihat videonya di bawah ini:

SHARE ARTIKEL