Rambu Dilarang Stop ini Berdekatan Dengan Lampu Lalu Lintas, Netizen "bikin galau"

Penulis Unknown | Ditayangkan 22 Jan 2018

Rambu Dilarang Stop ini Berdekatan Dengan Lampu Lalu Lintas, Netizen
foto via tribunnews.com

Apakah didaerahmu juga ada yang seperti ini nggak...?

Disetiap persimpangan, memang selalu ada lampu lalu lintas untuk mengatur arus lalu lintas. Agar pengguna jalan khususnya kendaraan bisa tertib.

Tapi bagaimana jika lampu lalu lintas diperpadukan dengan rambu lalu lintas. Apakah reaksi yang akan diberikan pengguna jalan?

Ternyata hal ini ada disebuah persimpangan jawa tengah. Di lampu merah terdapat rambu STOP yang bikin galau pengendara.

Akun Instagram agoez_bandz mengunggah foto keadaan di sebuah lampu lalu lintas. Lokasinya di kawasan Masjid Agung Jawa Tengah, Semarang. Pada foto tersebut terlihat lampu lalu lintas berwarna merah.

Mengutip tribunnews.com, banyak kendaraan yang berhenti di depan lampu lalu lintas tersebut. Selain lampu lalu lintas, ada rambu dilarang berhenti di depannya. Rambu inilah yang membuat pengendara galau.

Ada lampu lalu lintas menunjukkan warna merah tandanya pengendara harus berhenti. Namun ada rambu dilarang berhenti yang mengharuskan pengendara melaju terus.

"Ini gimana, lampu merah kok di larang stop wkwk," ungkap akun agoez_bandz.

Baca Juga : Bikin Kesal dan Bingung, Inilah Persimpangan Lampu Lalu Lintas Paling Ribet di Dunia

Netizen pun ikut galau dengan rambu lalu lintas ini.

"Maju kena mundur kena berenti kena," komentar pratiwivero.

"Terus kudu kumaha urang?" komentar yudistiraindra.

Rambu Dilarang Stop ini Berdekatan Dengan Lampu Lalu Lintas, Netizen
foto via tribunnews.com

"Stop ga boleh, brenti boleh," komentar wiedmansyur.

"Berenti di tilang nerobos di tilang, hidup serba salah yaa eh," komentar reihan.hasyimm.

"Berhenti di tilang. Jalan terus jg ditilang. Polisi selalu benar. Hhhh," komentar e_indra.

Baca Juga : Polisi ini Dibanjiri Pujian Dari Warganet Setelah Menolong Ibu dan Anak yang Kehujanan

Beberapa netizen berusaha menjelaskan alasan penggunaan dua rambu lalu lintas yang berlawanan ini.

"Supaya ga di pakai buat tempat parkir di situ. sehingga menyebabkan lalulintas di lampu merah menjadi terhambat," komentar a_r_nuryawan.

"Mungkin maksudnya belok kiri dilarang stop," komentar yatz_z.

Jadi kalau menurutmu harus terus maju atau berhenti kalaumenemukan rambu lalu lintas seperti itu?

SHARE ARTIKEL