Keren, Ternyata Tipe Cara Tertawa Juga Bisa Dilihat Dari Kepribadian Seseorang Lho!
Penulis Unknown | Ditayangkan 08 May 2017
Pasti kamu tidak asing mendengarkan orang tertawa di kehidupan sehari-hari bukan? Tertawa adalah suatu ekspresi atau sebuah ungkapan seseorang terhadap hal-hal yang lucu ataupun konyol. Gaya tertawa sebenarnya berbeda-beda yang dimiliki setiap orang, dan ternyata mempunyai sebuah makna tersendiri di baliknya.
Jangan kaget, kini terbukti jika dalam acara yang sama kamu akan melihat seseorang yang bisa tertawa lepas dan sebagian juga hanya tersenyum di saat tertawa.
BACA JUGA: Jangan Durhaka! Beginilah Penderitaan Ibu Saat Mengandungmu
Disini kita akan membahas beberapa tipe cara tertawa seseorang yang menunjukan sifat dan kepribadian seseorang.
1. Tertawa dengan nafas yang tidak teratur

Pasti kita sering melihat cara tertawa seseorang dengat nafas yang tidak teratur di sekitar kita bukan? Yaa, tertawa dengan nafas yang tidak teratur menunjukan bahwa dia mudah gugup atau termasuk orang yang takut bila ada orang lain yang tidak suka pada kita. Disatu sisi orang dengan nafas yang tidak teratur juga mempunyai sifat yang mudah gelisah.
2. Tertawa tanpa suara

Disaat kita asik becanda, pasti kita tidak asing lagi mendengarkan cara tertawa seseorang yang tanpa mendengar suaranya pada saat kita tertawa. Seseorang yang tertawa tanpa suara berarti ia menunjukan sifat yang aktif namun tidak terlalu berlebihan. Orang lain akan senang bersahabat dengannya karena sifatnya yang dewasa. Disatu sisi orang itu mempunyai kelemahan yang suka memendam perasaan sendiri.
3. Tertawa sambil menutup mulut

Tertawa sambil menutup mulut dengan tangan itu berarti ia mempunyai sifat yang pemalu, cepat lelah jika melakukan sesuatu, dan sedikit alay. Disatu sisi sifat kepribadannya yang mudah tersinggung, dan orang yang tertawa dengan menutup mulutnya dengan tangan pasti ia memiliki teman yang setia.
BACA JUGA: Kalau Nggak Mau Menyesal di Usia 30-an, Wajib nih Kamu yang Masih Muda Baca Tips Ini
4. Tertawa dengan suara keras dan nyaring

Bagi kita tertawa dengan suara keras dan nyaring pasti sering kia jumpai di sekitar kita. Seseorang yang suka tertawa dengan suara keras dan nyaring menunujukan bahwa ia yang suka terus terang, ambisius dan suka mejadi seorang pemimpin. Disatu sisi sifat kepribadiannya yang jujur dan blak-blakan ketika berbicara, orang yang bertipe seperti itu kadang juga bisa merasa kesepian dan memiliki banyak tekanan pada saat ia sendirian.
5. Tertawa terbahak-bahak

Tertawa dengan suara yang lepas terkadang membuat seseorang yang berada disekitarnya merasa terganggu, karena gaya tertawa seperti itu terdengar mulai dari nada rendah dan seketika meninggi. Sifat kepribadian seperti ini agar orang lain mengagumi dia.
Termasuk manakah tipe cara tertawamu? Semoga dengan tertawa kita lupa dengan semua masalah yang kita hadapi yaa...