Novel Baswedan Disiram Air Keras. Dia adalah Pengurus Masjid yang Tak Pernah Absen Jamaah Shubuh

Penulis Dzikir Pikir | Ditayangkan 13 Apr 2017

Novel Baswedan Disiram Air Keras. Dia adalah Pengurus Masjid yang Tak Pernah Absen Jamaah Shubuh
via wajibbaca.com

Imam Masjid Al Ihsan Abdurrahim Hasan menyatakan sosok Novel Baswedan adalah orang yang aktif dalam kegiatan masjid. Dia juga menjadi salah satu pengurus masjid di kawasan Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading itu.

Hasan menyatakan Novel juga menjadi Wakil Bidang Dakwah dan Peribadahan Masjid Al Ihsan. Dia menyebut Novel merupakan orang yang selalu hadir dalam salat Subuh berjamaah.

“Dia enggak pernah absen, kecuali kalau nangkap orang,” kata Hasan lansir CNNIndonesia.com, Selasa (11/4).

Hasan mengungkapkan Novel dikenal sebagai orang yang berani sehingga teror macam ini tak membuat langkahnya surut. Novel, kata Hasan, juga dikenal aktif dalam kegiatan hari besar Islam, macam Idhul Fitri dan Idhul Adha.

Baca Juga: Kronologi Lengkap Kekejaman Petugas, Menyeret Penumpang United Airlines Keluar Hingga Berdarah-Darah

Pada Selasa pagi, Novel diduga disiram air keras oleh dua orang tak dikenal. Saat ini, penyidik KPK itu tengah mendapatkan perawat di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kepala Gading.

Novel Baswedan mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara. Usai salat subuh, ia disiram air keras oleh orang tak dikenal.

Belum diketahui siapa pelaku penyiraman. Berdasarkan kesaksian kerabat Novel, Taufik Baswedan, pelaku penyiraman air keras pada berjumlah dua orang. Keduanya menggunakan sepeda motor saat menyiramkan air keras ke penyidik KPK itu.

Selengkapnya dapat anda saksikan dalam video berikut ini.

SHARE ARTIKEL