Perlu Di Perhatikan, Inilah Hal Yang Harus Anda Lakukan Sebelum Memakai Lensa Kontak

Penulis Cang Karna | Ditayangkan 28 Feb 2017
Perlu Di Perhatikan, Inilah Hal Yang Harus Anda Lakukan Sebelum Memakai Lensa Kontak

Penggunaan lensa kontak menjadi pilihan untuk tampil bergaya dan mempercantik penampilan. Namun, penggunaan lensa kontak tidak boleh sembarangan, khususnya bagi mereka yang baru pertama kali menggunakannya.


dilansir dari sindonews.com, Brand Executive Acuvue Anindia Putri menjelaskan ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum menggunakan lensa kontak. Salah satunya adalah harus melakukan pemeriksaan kondisi mata kepada dokter mata atau optik untuk mengetahui kondisi kesehatan mata.

BACA JUGA : Asam Lambung Berlebih? Jangan Salah Langkah, Begini Cara Mengatasinya!

"Kalau mau pakai contact lens harus pemeriksaan dulu dan harus dilakukan oleh staf di optik yang melakukan pemeriksaan mata secara teliti cocok atau nggak," papar Anindia di Jakarta.

Selanjutnya, jika hasil pemeriksaan menunjukkan bisa menggunakan lensa kontak, pilih lensa kontak yang nyaman digunakan. Segera berhenti jika Anda merasakan gatal hingga iritasi.

"Jika memang tidak nyaman setelah mencobanya setelah beberapa saat sebaiknya berhenti. Intinya adalah kenyamanan, kalau Anda tidak nyaman, sebaiknya jangan digunakan," kata dia.

Terakhir perhatikan masa penggunaan lensa kontak dan selalu melepas lensa kontak sebelum tidur. Pasalnya, tidak lensa kontak didesain dengan penggunaan waktu yang berbeda.

"Ganti sesuai dengan waktu dan jam pakai harus diperhatikan. Penggunaan lensa kontak saat tidur akan membuat mata mengalami gangguan, seperti iritasi hingga bengkak pada mata," ujar Anindia.
SHARE ARTIKEL