Meminta Ampun? Pemain Ini Malah Lakukan Kekonyolan Saat Berhadapan dengan Neymar

Penulis Penulis | Ditayangkan 24 Dec 2016
Neymar menjadi salah satu sorotan utama saat melakukan pertandingan amal. Laga tersebut mempertemukan sejumlah legenda timnas Brasil, seperti halnya Ricardo Kaka, dan juga Robinho. Acara tersebut juga diramaikan oleh pembalap Formula 1, Felipe Massa yang turut serta dalam lapangan hijau.

Meminta Ampun? Pemain Ini Malah Lakukan Kekonyolan Saat Berhadapan dengan Neymar

Reuni keci-keceilan tersebut bertujuan untuk menggalang dana amal yang bakal disumbangkan kepada para korban kecelakaan pesawat Chapecoense. Tidak hanya untuk menggalang dana saja, laga amal tersebut juga ditunjukan untuk menghormati 9 pamain beserta dengan jajaran pelatih dan manajemen Chapecoense yang tewas saat kecelakaan pesawat beberapa waktu yang lalu.

Ada sebuah momen yang sangat menarik saat Neymar berlaga untuk membela timnya, Ousadia saat menghadapi skuad Pedalada pada Kamis (22/12/2016). Pada saat Ousadia telah meraih skor 7-4 dari Pedalada, sang bintang Barcelona tersebut dihadang satu pemain lawan yaitu Fred.

Bukannya menghadang dengan segala seluruh kemampuan, Fred malah berhasil mengocok perut para penonton yang hadir menyaksikan laga tersebut. Fred malah berlutut dan memohon kepada Neymar agar tidak mempermalukan dirinya dan timnya. Namun, permohonan Fred tersebut ditolak mentah-mentah oleh Neymar. Dengan gerakan yang lincah dan cerdik, Neymar lolos.

Setelah berhasil mengecoh Fred dengan tipu muslihatnya, Neymar kemudin berhasil mendapatkan bolanya. Namun sayang Neymar tidak bisa memasukkan bola saat itu.

Meminta Ampun? Pemain Ini Malah Lakukan Kekonyolan Saat Berhadapan dengan Neymar

Pertandingan aman yang berlangsung di Stadion Pacembu, Sao Paul tersebut usai dengan kemenangan Ousadia, 13-9. Di dalam pertandingan tersebut, Neymar berhasil membobol gawang lawan sebanyak 4 kali.

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi pada 28 November 2016. Tercatat, ada 71 orang yang tewas dalam insiden tragis itu. Rencananya, uang hasil laga amal tersebut akan disumbangkan dan disalurkan melalui yayasan amal milik Neymar, Neymar Jr. Project Institute.
SHARE ARTIKEL