Inspirasi ini Dapat Kita Contoh dari Nabi Muhammad agar Selalu Optimistis

Penulis Dzikir Pikir | Ditayangkan 18 Dec 2016
Inspirasi ini Dapat Kita Contoh dari Nabi Muhammad agar Selalu Optimistis
Layaknya bohlam yang selalu menyala, begitulah keberadaan Rasulullah yang menerangi jalan setiap umatnya

Nabi Muhammad SAW adalah sosok yang benar-benar bisa dicontoh segala tindak tanduknya. Saat hidup kita dalam kesulitan ataupun dalam keadaan bahagia yang berkecukupan.

Patutlah kita sebut Nabi Muhammad adalah sebuah mercusuar harapan bagi semua umat didunia ini. Senyumnya berseri-seri dan memancarkan optimisme. Berikut ini inspirasi dari Nabi Muhammad agar hidup selalu optimis seperti dilansir Soundvision, Senin (12/12/2016).

Sering Istigfar

"Siapa pun yang melakukan banyak Istighfar (meminta ampun), Allah akan memberikan dia jalan keluar dari setiap masalahnya, dan akan menyelesaikan semua masalah, dan akan memberikan mata pencaharian dari sumber yang tidak diketahui olehnya" (HR : Ahmad ).

Selalu yakin dan berpikir positif

“Jika dia bahagia, maka dia mengucapkan terima kasih kepada Allah dan dengan demikian adalah baik baginya. Jika dia dirugikan, maka ia menunjukkan kesabaran dan dengan demikian itu juga baik baginya "(HR : Muslim).

Berharap tetapi tetap ingat akan kematian

Nabi berkata, “Orang beriman selalu diberikan dua hal oleh Allah SWT. Dipenuhi harapannya dan diberikan juga rasa takut.” (HR : Tirmidzi).

SHARE ARTIKEL