Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Penulis Unknown | Ditayangkan 15 Nov 2016
Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Supermoon kembali terlihat di berbagai belahan bumi! Wah, pastinya sangat menarik bukan untuk menyaksikan fenomena alam yang jarang terjadi tersebut? Sekedar info, ternyata supermoon pada bulan ini merupakan bulan purnama paling besar dan berjarak cukup dekat dengan bumi sejak tahun 1948. Untuk itulah banyak para netizen yang berbondong-bondong untuk melihat keindahan alam tersebut. Ada beberapa titik di dunia yang bisa digunakan untuk menonton bulan purnama terbesar dengan sempurna. Akan tetapi jika di Indonesia, cenderung lebih mendung sehingga lumayan sulit untuk melihat keseluruhan bentuk sempurna bulan.

Baca juga : Patung Hidup Bertebaran, Ini Trend Mannequin Challenge yang Gemparkan Dunia Maya!

Akan tetapi, ada beberapa cara berikut ini yang bisa dicoba untuk menikmati malam supermoon yang mengasyikkan. Tips yang boleh dijadikan referensi kegiatan karena bulan November ini penuh dengan kejutan alam yang luar biasa. Simak langkah-langkahnya disini.

1. Mengisi ulang kristal

Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Pernah mendengar bahwa kristal mampu menyembuhkan dan memberi energi positif pada tubuh? wah, entah benar atau tidak. Jelasnya jika memang mempercayai hal tersebut, dan punyai sebongkah kristal, jangan lupa untuk menaruhnya di tempat yang sekiranya bisa terkena cahaya bulan. Hal ini berguna untuk mengisi kembali kristal yang kita punya dan memberi daya baru untuk kristal tersebut.

2. Bermeditasi

Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Tak ada salahnya untuk mencoba merenung dan membuat perasaan kembali tenang dengan menyendiri. Cahaya bulan yang bersinar saat supermoon terjadi bisa menjadi teman yang asyik untuk melakukan meditasi. Saat meditasi, kita bisa mengajak diri sendiri untuk berpikiran lebih jernih terkait hal-hal yang ada di sekitar kita. Intinya, berpikiran positif. Dengan begitu, kita bisa mengetahui bagaimana menjalankan hal-hal selanjutnya di kehidupan sehari-hari dengan lebih baik.

3. Merelaksasikan diri

Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Bagi kamu yang cukup disibukkan dengan urusan pekerjaan, saatnya memberikan waktu buat diri kita sendiri atau biasa disebut dengan metime. Enggak ada salahnya lho melakukan perawatan, seperti mandi, pijat, spa, juga merasakan makan malam mewah. Makan malam mewah ini bisa dilakukan bareng sahabat, pacar, atau pacar sahabat? Eh. ahahaha

Baca juga : Magic is Real! Jelajahi Dunia Mistik dengan Marvel Heroes Terbaru Si Doctor Strange

4. Merawat kembali hati dan pikiran

Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Enggak cuma fisik aja yang perlu dibersihkan, tapi psikologi kita juga. Tapi, gimana caranya, ya? Begini, coba deh buat menghilangkan kebiasaan buruk kita, berani merelakan hubungan buruk yang enggak seharusnya kita terima, juga lepaskan kesedihan yang enggak perlu kita rasakan. Biarkan beban yang menghimpit terlepas begitu aja dan buatlah diri kita merasa lebih ringan dari biasanya.

5. Pergi ke luar rumah

Demam Supermoon! Inilah Cara Seru Menikmati Bulan Purnama Terbesar dengan Maksimal

Saat supermoon muncul di langit, jangan sia-siakan kesempatan itu untuk menatapnya langsung. Kita bisa moon-bathing, alias pergi keluar rumah dan berjemur di bawah sinar bulan. Bisa juga duduk-duduk di taman sambil menghirup udara malam yang sepoi-sepoi.

Nah, itulah beberapa hal yang bisa dilakukan saat supermoon tiba. Anggap saja supermoon sebagai pertanda baik untuk kehidupanmu yang akan datang. Jadi, setelah supermoon pergi, semua masalahmu akan hilang terbawa malam.
SHARE ARTIKEL