3 Versi Xiaomi Redmi 4 yang Dibanderol Murah Meriah

Penulis Dzikir Pikir | Ditayangkan 08 Nov 2016
3 Versi Xiaomi Redmi 4 yang Dibanderol Murah Meriah

Merk smartphone yang telah melenggang dan mendapat hati di kalangan penggemar smartphone ini kembali meluncurkan produk terbarunya. Xiaomi dikenal sebagai smarthone murah dan terkenal dengan spesifikasinya yang gahar, akhirnya Xiaomi secara resmi memperkenalkan Xiaomi Redmi 4 dalam 3 varian berbeda. Ketiga varian tersebut antara lain: Xiaomi Redmi 4A, Xiaomi Redmi 4 Standard Edition dan Xiaomi Redmi 4 Pro.

Baca Juga : Wah-Wah, Google Sudah Tak ada di China Gara-Gara Hacker Cantik Ini

Dikutip dari jalantikus.com, perbedaan dari ketiga varian Redmi 4 terletak pada spesifikasi dan harga yang dimilikinya. Meski begitu, ketiganya dijual dengan harga di bawah 2 juta rupiah. Seperti apa spesifikasi lengkap dari Redmi 4 dan berapa harga Redmi 4 yang diperkenalkan? Berikut ulasannya.

Xiaomi Redmi 4A

3 Versi Xiaomi Redmi 4 yang Dibanderol Murah Meriah

Xiaomi Redmi 4A adalah varian paling murah pada seri Xiaomi Redmi 4. Spesifikasi yang dimiliki Redmi 4A antara lain: layar 5 inci dengan resolusi 720p, RAM 2GB, storage 16GB, kamera 13MP, kamera depan 5MP, prosesor Snapdragon 425, GPU Adreno 308 serta baterai sebesar 3120 mAh. Redmi 4A hadir dengan sistem operasi MIUI 8 berbasis Android Marshmallow dalam beberapa pilihan warna, Gold dan Rose Gold. Harga Redmi 4A adalah CNY499 atau sekitar Rp960.000 dan mulai bisa dibeli pada 11 November 2016 mendatang.

Xiaomi Redmi 4 Standar Edition

3 Versi Xiaomi Redmi 4 yang Dibanderol Murah Meriah
Xiaomi Redmi 4 Standar Edition adalah versi pertengahan dari Redmi 4. Speisifikasi yang dimiliki antara lain, layar IPS 5 inci dengan resolusi 720p, prosesor Snapdragon 430, GPU Adreno 505, RAM 2GB, storage 16GB, kamera 13MP, kamera depan 5MP, baterai 4100 mAh dan sudah dilengkapi sensor fingerprint. Redmi 4 Standar Edition hadir dengan 3 pilihan warna, Dark Gray, Gold dan Rose Gold. Harga Redmi 4 adalah CNY699 atau sekitar Rp1.350.000 dan mulai bisa dibeli pada 7 November 2016.

Xiaomi Redmi 4 Pro

3 Versi Xiaomi Redmi 4 yang Dibanderol Murah Meriah


Xiaomi Redmi 4 Pro atau Prime adalah versi tertinggi dari Redmi 4. Spesifikasi yang dimiliki Redmi 4 Pro antara lain layar 5 inci dengan resolusi 1080p, prosesor Snapdragon 625, GPU Adreno 506, RAM 3GB, storage 32GB, kamera 13MP dilengkapi dual-tone dan dual LED flash, kamera depan 5MP, sensor fingerprint, serta kapasitas baterai 4100 mAh. Harga Redmi 4 Pro adalah CNY899 atau sekitar Rp1.750.000 dan sudah bisa dibeli dari 7 November 2016 kemarin.

Nah, yang nunggu-nunggu kedatangan gadget murah dengan spek tinggi ini. Bisa pertimbangkan merk yang satu ini.
SHARE ARTIKEL