Pengemudi Ojek Online Berbondong-bondong Hadiri Pemakaman Istri Tukul, Ada Apa?
Penulis Cang Karna | Ditayangkan 25 Aug 2016Hari rabu kemarin jenazah istri Tukul Arwana dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan. Pemakaman tersebut berlangsung pada pagi hari. Tak ada kendala yang menghambat proses pemakaman, semua berjalan lancar hingga proses pemakaman selesai.
Namun tampak sedikit pemandangan berbeda ketika jenazah Susi dikebumikan. Terlihat sejumlah pengemudi ojek online menghadiri dan memenuhi lokasi pemakaman. Kabarnya, kehadiran para pengemudi ojek ini ternyata merupakan bentuk solidaritas terhadap Tukul yang dikenal dekat dengan mereka.
"Kami datang ke sini karena Mas Tukul sempat datang ngelayat saat istri dari salah satu rekan Grab Bike meninggal. Jadi sekarang kami menghormati juga," ujar Robert dari Komunitas Kemang Bangka.
BACA JUGA : Video Kenangan Tukul Arwana Bercanda Kocak di Depan Sang Istri
Rencananya anggota dari komunitas ojek online ini ingin mengantar jenazah Susi dengan iring-iringan sampai ke pemakaman. Namun sayangnya, rencana tersebut batal terlaksana karena sebagian datang terlambat.
"Rencananya semua komunitas se-Jakarta Selatan mau ikut mengiringi karena persaudaraan kami sangat kuat," lanjutnya, "Cuma karena telat jadi sebagian dibatalkan."
Sementara itu, Tukul juga dikenal sangat peduli terhadap orang-orang sekitarnya sehingga hal tersebut membuat semakin banyak orang yang bersimpatik padanya. "Dia gak lupa sama orang-orang bawah. Sangat peduli," pungkasnya.