Memang Di Luar Bumi Itu Hampa Udara. Apakah Ruang Hampa Udara Tak Ada Kehidupan? Jangan Salah Mengira!
Penulis Dzikir Pikir | Ditayangkan 30 Jul 2016Apa yang bayangkan jika mendengar frase ruang hampa udara? Gelapkah, sesakkah, pasti mati karena tak bisa bernapas? Tak dapat bergerak karena tidak kuat? Hampa udara. Mendengarnya saja bisa membuat kita membayangkan hal yang mengerikan.
Pernah kah anda mendengar ruang hampa udara? Seperti namanya, hampa udara berarti tidak ada udara sedikitpun. Lalu apakah benar-benar ada tempat atau ruang seperti itu? Jika kita terperangkap dalam suatu gudang yang pengap, yang udara tak bisa masuk mungkin akan membuat kita pingsan. Karena kita menghirup kembali karbondioksida yang kita keluarkan.
Ruang hampa udara yang kita tahu adalah ruang angkasa. Banyak teori yang mengatakan jika ruang angkasa hampa udara. Jadi karena hal itu para astronot memakai baju pelindung khusus saat terbang ke ruang angkasa. Tak bisa di bayangkan jika ada setitik lubang dari baju astronot tersebut.
Baca Juga : Ternyata, Lampu LED Bahaya Untuk Kesehatan. Ini Penjelasanya.
Sebagai manusia , maka kita perlu bernafas untuk mempertahankan hidup. Bernafas menghirup oksigen yang ada di dalam udara sekitar kita. Jika taka da udara maka tak akan ada kehidupan. Sebelumnya kita perlu tahu sebenarnya apa sih hampa udara? Apa yang dimaksud ruang hampa udara? Berikut penjelasannya!
Definisi Hampa udara
Hampa udara bisa diartikan pada suatu kondisi dimana volume ruang yang tak berisi atau kosong dari materi. Kondisi ini menyebabkan tekanan udaranya lebih rendah disbanding dengan tekanan atmosfer. Ada juga yang namanya hampa udara sempurna. Hampa udara sempurna adalah jika tekanan gas yang ada sama dengan nol. Namun ini hanya sebuah konsep filosofis yang belum pernah diamati dalam praktiknya.
Setelah mengetahui pengertian hampa udara pasti tidak sulit untuk mengerti apa itu ruang hampa udara. Ruang hampa udaran menurut pengertian umum merupakan suatu ruang atau tempat yang tidak memiliki udara di dalamnya. Ruang hampa udara bisa berada di Atmosfer Bumi.Disini tekanan udaranya sama dengan nol. Pada ruang hampa udara terdapat partikel-partikel kosmik serta sinar-sinar kosmik. Termasuk juga radiasi dari Matahari. Intinya dalam ruang hampa udara tidak memiliki oksigen, hydrogen dan benar-benar hampa. Contoh dari ruang hampa udara adalah pada ruang angkasa.
Fakta ruang hampa udara
Berikut ini adalah fakta ruang hampa udara yang kebanyakan orang salah mengira:
1. Ruang Hampa Udara bisa di huni oleh makhluk hidup
Makhluk hidup dapat hidup di ruang hampa udara? Jangan kira makhluk hidup yang dimaksud adalah manusia. Makhluk ini adalah hewan mikro yang berbentuk seperti beruang air.Berbeda dengan beruang yang umumnya memiliki tubuh yang besar. Tardigrada merupakan makhluk hidup yang ukurannya sangat kecil dan hidup di air. Tardigrada berukuran paling kecil 0,1 mm dengan larvanya berukuran 0,05 mm. Sedangkan untuk Tardigrada dewasa berukuran 1,5 mm. Dengan ukurannya yang mikro ini membuat kita tidak bisa melihatnya dengan mata telanjang. Makhluk yang hidup di air ini memiliki kaki berjumlah delapan.2. Ruang hampa udara tidak pasti terjadi di ruang angkasa atau antariksa, dibawah laut juga ada
Ketika seseorang melakukan penyelaman di bawah laut pada titik tertentu seseorang tersebut bisa mengalami kekurangan oksigen. Kondisi ini dapat merusak paru-paru karena tak ada udara atau hampa udara.3. Beberapa planet di tata surya juga termasuk ruang hampa udara
Bumi merupakan satu-satunya planet yang layak huni. Bumi memiliki atmosfer yang mendukung adanya kehidupan. Namun planet lain dalam tata surya juga memiliki atmosfer, lantas mengapa mereka tak bisa di tinggali? Contoh pada planet Venus, Venus dilapisi gas karbon monoksida padat. Disini manusia akan sulit menemukan oksigen untuk bernafas, jadi bisa di anggap sebagai ruang hampa udara disini. Begitu juga dengan planet-planet lainnya seperti Jupiter, Saturnus, Uranus dan lain-lain.4. Di atas ketinggian tertentu pesawat bisa melewati ruang hampa udara
Pernah ada sebuah berita dari pesawat Garuda Indonesia yang bertolak ke Jepang dikabarkan mengalami sedikit kecelakaan. Ketika berada di atas ketinggian 41 ribu kaku menuju jepang sempat terjadi sebuah guncangan karena pesawat melewati ruang hampa udara. Dalam peristiwa ini ruang hampa udara tidak terdeteksi oleh radar.Udara pada atmosfer kita terdiri dari banyak campuran gas yang jaraknya saling berjauhan. Ruangan di antara gas-gas ini dapat diisi uap air. Pada saat uap air mengembun, maka ruangan yang di isi uap air ini akan menjadi hampa.
5. Ruang hampa tidak bisa terdeteksi oleh radar
Ruang hampa tidak bisa terdeteksi radar karena tidak ada partikel yang dapat memantulkan gelombang yang dipancarakan radar tersebut.6. Kita bisa membuat ruang hampa udara sendiri
Dalam hal ini yang dimaksud adalah membuat ruang hampa udara yang tentunya masih mengandung beberapa partikel udara di dalamnya. Dengan menggunakan pompa isap dan sebuah tabung atau toples.
Allah SWT memberikan kita udara (Oksigen) secara gratis di permukaan bumi, dan jika kita terbang dengan ketinggian tertentu maka di atas tak ada udara. Dan hal ini tak bisa di deteksi oleh radar. MasyaAllah.