Wow! Inilah Tren Warna Rumah yang Paling Diminati Di Tahun 2016!

Penulis | Ditayangkan 20 Jun 2016
Setiap tahun pasti ada saja yang membuatnya paling ngetrend dan paling digandrungi, entah itu dari pakaian, makanan sampai model rumah juga mempunyai trend mereka masing-masing.

Wow! Inilah Tren Warna Rumah yang Paling Diminati Di Tahun 2016!

BACA JUGA: Tidak Suka Dengan Bau Cat Baru? Hilangkan Saja Dengan Tips Simple Berikut ini

Di tahun 2016 ini, ada 4 warna rumah yang paling diminati masyarakat dan sudah mulai ngetrend karena banyak di aplikasikan di banyak rumah. Mau tahu apa saja? Inilah trend warna rumah yang palig diminati di tahun 2016 yang telah dilansir dari tokopedia.

1. Monarch Gold, warna yang paling trend di 2016

Di tahun-tahun sebelumnya, pengaplikasian warna keemasan ini cukup banyak kita temui pada dunia fashion dan kecantikan. Nah di tahun 2016, giliran dunia dekorasi interior dan eksterior yang akan “dikuasai” oleh Monarch Gold.

Wow! Inilah Tren Warna Rumah yang Paling Diminati Di Tahun 2016!

Warnanya yang terang namun tetap sederhana sangat cocok untuk anda yang menyukai rumah dengan perpaduan antara gaya tradisi dan modern.
Jika berniat untuk mengaplikasikan Monarch Gold pada ruangan-ruangan di rumahmu, kamu bisa memilih furnitur berwarna putih gading, biru muda, coklat muda, hingga warna-warna pastel yang polos.

2. Kombinasi warna cerah, netral dan sentuhan alam

Mungkin selama ini anda ragu untuk mengaplikasikan warna cerah pada rumah karena takut terkesan “norak”. Tapi di tahun 2016 ini, kamu tidak perlu lagi takut untuk mengubah cat dinding ruangan di rumahmu dengan warna cerah seperti oranye, ungu, hijau dan biru muda.

Wow! Inilah Tren Warna Rumah yang Paling Diminati Di Tahun 2016!

Nah untuk menetralkan suasana, kamu bisa mengkombinasikan warna-warna tersebut dengan furnitur berwarna polos seperti abu-abu, putih, dan hitam. Tambahan aksesoris bertemakan alam seperti lukisan pemandangan atau kursi kayu akan menambah nuansa cantik dan elegan pada rumahmu.

3. Desain kontemporer dengan warna monokroma

Wow! Inilah Tren Warna Rumah yang Paling Diminati Di Tahun 2016!

Gaya kontemporer merupakan gaya yang paling cocok untuk rumah yang tidak terlalu luas. Gaya yang fokus pada dekorasi simpel dan warna yang netral ini akan memberi kesan modern dan lebih luas pada rumah minimalismu. Dinding berwarna putih dengan tambahan motif batu-batuan berkombinasi dengan perlengkapan dengan berwarna abu-abu, putih, hitam, krem, dan warna netral lainnya, sangat pas untuk memberi ilusi pada ruangan yang sempit.

4. Warna Pastel Ala rumah vintage

Vintage menjadi salah satu model rumah yang akan menjadi trend di 2016. Gaya khas era 1960-an ini sangat cocok untuk kamu yang suka berkreasi dalam membuat perlengkapan rumah. Kamu bisa memanfaatkan barang-barang yang ada di gudang untuk membuat perlengkapan dekorasi vintage, seperti sofa dari ban bekas, meja dari potongan kayu yang sudah tidak terpakai, vas bunga dari kaleng bekas yang dicat kembali, dan sebagainya.

Wow! Inilah Tren Warna Rumah yang Paling Diminati Di Tahun 2016!

Pilihan warna merah bata, biru muda, oranye muda, kuning muda, dan warna-warna pastel akan menciptakan suasana rumah yang tenang dan nyaman. Kamu juga bisa menambahkan lukisan-lukisan vintage untuk semakin menguatkan kesan jadul tapi modern di rumahmu.

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba salah satu dari warna cantik tersebut? semoga bermanfaat

SHARE ARTIKEL