Kitchen Sink Merembes? Atasi Saja Dengan Tips Ampuh Berikut Ini

Penulis | Ditayangkan 23 Jun 2016
Sink dapur memang sering sekali dipakai, mulai dari mencuci piring, sayuran dan tak jarang pula untuk mencuci tangan. Jadi tak salah jika bagian ini sering sekali mengalami kerusakan.

Kitchen Sink Merembes? Atasi Saja Dengan Tips Ampuh Berikut Ini

BACA JUGA: Renovasi Rumah Tanpa Harus Mahal dan Gak Pakai Lama

Karena seringnya dipakai dan berbuhubungan dengan air, maka rembesan dan kebocoran sering sekali terjadi dan apabila hal tersebut sudah terjadi pasti dapur akan menjadi basah serta lembab. Mudah saja mengatasinya cukup dengan tips berikut ini yang telah dikutip dari majalahasari.

Bocor pada bak cuci


Kitchen Sink Merembes? Atasi Saja Dengan Tips Ampuh Berikut Ini

Remebesan seringkali terjadi pada bak cuci berbahan beton. Maka solusinya, bongkar keramik di area sink, kemudian oleskan pelapis khusus yang mengandung bahan pelapis kedap air dengan bahan dasar semen. Beri 2 lapisan untuk memastikan area tersebut aman dari rembesan air.

Bocor di sambungan kitchen sink dan meja dapur


Kitchen Sink Merembes? Atasi Saja Dengan Tips Ampuh Berikut Ini

Sambungan yang tidak kuat antara kitchen sink berbahan stainless steel dan meja dapur dari beton dapat mengakibatkan retau atau pecah. Solusinya, gunakan sealent pada sambungan meja dapur dan sink. Jika masih ada kebocoran atau rembes, maka Anda bisa menggunakan semen untuk menambal bagian yang bocor tersebut.

Posisi Sink Tidak Tepat


Kitchen Sink Merembes? Atasi Saja Dengan Tips Ampuh Berikut Ini

Penyebab paling umum terjadinya bocor atau rembesan air pada area sink adalah posisi sinkyang tidak tepat dengan lubang meja dapur yang tersedia. Oleh sebab itu, sebaiknya pastikan ukuran lubang meja dan sink yang hendak Anda beli sesuai.

Tak sulit bukan? hanya dengan cara simple tersebut sink anda sudah kembali seperti semula. Semoga bermanfaat.

SHARE ARTIKEL