Bosan Mengecat Dinding Berkali-kali? Ikuti Saja Tips Membuat Cat Eksterior Rumah Tahan Lama Berikut Ini

Penulis | Ditayangkan 11 Jun 2016
Mengecat rumah memang penting untuk menambah keindahan suatu rumah agar terlihat cantik dan menarik. Tapi, Cuaca ekstrim yang sering terjadi di Indonesia membuatnya terkelupas dan luntur sehingga tidak cantik lagi dan akhirnya kita mengecat lagi.

Bosan Mengecat Dinding Berkali-kali? Ikuti Saja Tips Membuat Cat Eksterior Rumah Tahan Lama Berikut Ini


Kegiatan mengecat ulang, akan membuat tenaga dan dompet kita terkuras. Oleh karena itu, Referensirumah.com punya tips untuk membuat cat eksterior rumah anda lebih tahan lama yang telah dikutip dari rumahoscarliving

1. Pemilihan Cat

Biasanya cat dibagai menjadi 2 macam yaitu cat eksterior dan cat interior, cat eksterior dibuat khusus sebagai pelindung dinding dari paparan cahaya matahari, perubahan suhu, dan hujan yang berpotensi untuk membuat tembok bagian luar rumah cepat mengalami kerusakan seperti menyebabkan dinding retak.

Cat yang berkualitas akan mengikat partikel warna supaya warna dapat bertahan sampai 4 tahun dan tidak akan mudah pudar, pastikan bahwa tidak ada kebocoran di kaleng cat yang Anda beli.

2. Cat Tahan Cuaca

Pastikan cat yang anda beli memiliki keterangan weather resistance, untuk dapa mengetahui apakah cat yang Anda beli tahan terhadap cuaca atau tidak pastikn bahwa cat tersebut memiliki water resistance atau weatherproof. Dengan ini , cat akan mencegah munculnya flek – flek pada dinding bagian dalam yang disebabgkan oleh rembesan air hujan.

3. Pemilihan Waktu

Mengecat saat cuaca cerah adalah yang terbaik untuk membuat cat eksterior tahan lama, karena cahaya matahari mempunyai peranan yang sangat penting untuk membantu proses pengeringan cat secara maksimal. Oleh sebab itu, sangat dianjurkan untuk mengecat bagian eksterior rumah saat musim kemarau. Dan juga permukaan tembok harus diperhatikan, sebab bila anda mengecat dinding dengan permukaan yang lembab dan basah maka kualitas cat tidak dapat diserap dengan sempurna.

4. Pemilihan Warna

Menggunakan warna cerah sangat dianjurkan untuk membuat cat eksterior lebih tahan lama, penggunaan warna cerah mempunyai pigmen warna yang lebih sedikit dibandingkan dengan warna gelap sehingga memiliki tingkat kepudaran yang lebih sedikit dari warna yang pekat.

Memang warna gelap lebih menarik perhatian, terutama jika Anda ingin menonjolkan detail dari arsitektur. Namun warna gelap cenderung lebih mudah pudar, tidak hanya itu saja, warna gelap juga mudah menyerap panas.

5. Pembersihan Dinding

Yang terakhir Pastikan bahwa dinding yang hendak dicat tidak ada noda kotoran, kotoran pada dinding akan menyebabkan cat kurang menempel dengan sempurna sehingga cat akan lebih berpotensi mudah terkelupa. 

Untuk bagian dinding yang sesudah dibersihkan, Anda dapat menyiram dinding tersebut dengan air kaporit supaya noda kotoran pada dinding dapat hilang dengan bersih. dinding luar rumah Anda akan terlihat indah dalam jangka waktu yang lama.


Mudah kan, Dengan menggunakan tips diatas, cat eksterior rumah anda akan lebih tahan lama dan anda tidak perlu lagi buang-buang biaya dan tenaga untuk mengecatnya ulang.. Semoga bermanfaat. 
SHARE ARTIKEL