Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Penulis Unknown | Ditayangkan 17 Jun 2017

Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Meski untuk anak kecil, namun tahukah bahwa nasihat ini juga bisa memecut kesadaran anak muda dan dewasa seperti kita ini? Bukankah nasihatnya hanya untuk anak kecil?

Kalaupun nasihat beliau untuk anak kecil, sangat tak mengherankan jika para anak muda atau pun sering menyepelekan karena dianggap bukan pada umur yang semestinya. Namun tahukah bahwa nasihat Nabi Muhammad SAW ini jika diperhatikan juga bisa dilayangkan kepada kita yang bukan anak kecil lagi?

Artikel pilihan : Ketika Pemuda Meminta Ustadz untuk Mencarikan Jodoh, yang Terjadi Malah Seperti Ini

Nasihat-nasihat Rasulullah SAW ini memang dalam hadits periwayatannya disampaikan kepada anak kecil, namun setiap kalimat berharga dari beliau ini tentu juga sangat cocok untuk semua kalangan termasuk anak muda, yang dewasa maupun yang tua. Bagi orang tua tentu sangat penting sebagai bahan pengajaran untuk anak-anaknya.

1. Menjaga agama


Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Dalam nasihat yang pertama Rasulullah berpesan agar kita senantiasa menjaga agama Allah, banyak makna tersirat dalam satu kalimat sederhana ini, salah satu makna tersirat bagi kita sebagai bentuk ikhtiar menjaga Agama Allah tentu dengan melaksanakan Shalat 5 waktu sebab shalat adalah tiang agama, jika ibaratkan dengan rumah maka rumah tak akan bisa berdiri tanpa adanya tiang, begitu juga dengan agama ini tak berdiri jika kita tidak mendirikan shalat. Cara menjaga agama Allah yang lain tentu masih banyak seperti mendakwahkan agama ini kepada yang lain, menjaga akhlak dan kepribadian kita agar menjadi contoh dan teladan bagi sekitarnya dan lain sebagainya.

2. Temukan Allah


Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Menemukan Allah di hadapan kita, kita merasa dekat dengan Allah meskipun sejatinya Allah sangat dekat dengan kita terkadang karena hati dan pikiran lalai dari Allah sehingga Allah terasa begitu jauh dari kita.

3. Hanya kepada Allah


Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Allah mahakuasa, Allah maha segalanya, Allah raja di langit dan di bumi. Allah yang menurunkan beragam nikmat-nikmat yang kita rasakan dan Allah jugalah yang memberikan bermacam ujian untuk menguji kualitas keimanan dan ketakwaan kita. Di saat kita menyadari Allah adalah segalanya, maka tentu kita juga meyakini tiada tempat memohon dan meminta pertolongan kecuali hanya pada Allah.
Jika Allah menguji kita dengan masalah dan ingin mengeluh maka mengeluhlah pada Allah, jika kita merasa begitu beratnya beban hidup dan ingin mengadu karena tak sanggup akan beratnya maka mengadulah pada Allah. Karena Allah adalah segalanya mari selalu utamakan Allah sebagai tempat meminta dan memohon.


Artikel pilihan : Karena Fakta Mengejutkan Inilah Alasan Mengapa Malam Lailatul Qadar Sangat Ditunggu!

4. Jangan gantungkan pada mereka


Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Terkadang kita menjadi manusia lemah yang sering mengggantungkan harapan pada makhluk yang lemah. Campur tangan Allah, itulah makna dalam nasihat ini, apapun yang terjadi didunia ini adalah sebab oleh keikutsertaan Allah.

5. Semua tergantung kepada Allah


Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

Karena lagi-lagi manusia adalah makhluk yang lemah, mak tak perlu takut atau khawatir jika banyak orang ingin berbuat buruk pada kita. Dan, juga kita tidak menyalahkan keadaan atau orang lain jika sesuatu yang tidak mengeenakkan menimpa kita. Sebab segala sesuatu yang menimpa kita adalah takdir dari Allah yang telah tercatat.

Jika Dirimu Sudah Dewasa, Jangan Sampai Nasihat Rasulullah untuk Anak Kecil Ini Engkau Sepelekan!

SHARE ARTIKEL