Sukses Kalahkan Begal Bercelurit, Ojol Emak-emak Dapat Penghargaan dan Uang
Penulis Dian Aprilia | Ditayangkan 01 Aug 2020Emak ojol tangguh yang dapat penghargaan - Image from merdeka.com
The power off emak-emak, memang tak diragukan lagi ketangguhan emak-emak
Sebelumnya sempat viral, video detik-detik ojol wanita dengan berani melawan dua pelaku begal yang membawa celurit. Ojol wanita itu dengan sigap melakukan perlawanan. Untuk keberaniannya tersebut, polisi memberikan penghargaan dan uang kepadanya.
Kepolisian Resor Metro Bekasi memberikan penghargaan kepada Dwi Wulan Meyilani, seorang pengemudi ojek online atau ojol yang berani melawan begal bercelurit.
Kejadian ini terjadi di Jalan Raya Pondok Ungu Permai Sektor V, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi.
"Penghargaan dalam bentuk piagam dan sejumlah uang," kata Kapolres Metro Bekasi Komisaris Besar Hendra Gunawan, Jumat, 31 Juli 2020.
Menurut dia, Dwi berhak mendapatkan penghargaan karena keberaniannya melawan dua penjahat tersebut meski nyawa menjadi taruhannya. Bahkan, dalam perlawanannya itu, kedua penjahat kalah sehingga memilih melarikan diri.
Kepada polisi, Dwi menuturkan, peristiwa yang menimpanya pada Minggu dini hari, tepatnya tanggal 26 Juli lalu ketika sedang mengantarkan pesanan makanan ke pelanggan.
Di tengah perjalanan, dia dipepet oleh sepeda motor yang ditumpangi dua orang tidak dikenal. Kemudian, pelaku berupaya merampas telepon genggam yang dibawanya.
"Sembari mengayunkan senjata tajam jenis celurit. Tapi, tak mudah untuk merampas karena korban melawan," ujar Hendra.
Dalam rekaman CCTV tersebut, korban tampak duel dengan salah satu pelaku yang memegang senjata tajam. Sedangkan pelaku yang lainnya berada di atas sepeda motor.
"Ketika pelaku bersenjata tajam hendak kabur ke arah motor, Dwi menarik jaketnya. Pelaku sempat berupaya mengayunkan celurit itu tapi gagal, malah Dwi dapat merampas senjata itu," ucap Hendra.
Dengan memegang senjata itu, Dwi--sopir ojek online-- masih dapat menyabetkan celurit ke salah seorang pelaku yang mengendarai motor.
Tak lama kemudian, sejumlah pemuda datang untuk menolong. Lalu, Dwi memberikan senjatanya, sedangkan dia melanjutkan untuk mengantarkan pesanan makanan.
"Kami masih menyelidiki kasus, mudah-mudahan pelaku (begal) segera tertangkap," Hendra menambahkan.
Wah salut, tidak diragukan lagi ketangguhan emak-emak. Terbukti dari kasus ini, emak-emak bisa menang melawan begal yang bahkan punya senjata tajam.
Meski begitu, tidak dianjurkan bagi para wanita untuk berada di jalanan apalagi saat tengah malam. Karena kondisi begini sangat rawan dengan berbagai kasus kriminal.
Sebaiknya jika terpaksa pergi, minta dampingan orang lain khususnya lelaki agar perjalanan lebih aman.