Bukti Nyata, Alasan Besar Kenapa Jangan Sampai Wanita Indonesia Jadi TKW Ilegal

Penulis Taufiq Firmansah | Ditayangkan 10 Mar 2018

Bukti Nyata, Alasan Besar Kenapa Jangan Sampai Wanita Indonesia Jadi TKW Ilegal

Jangan jadi TKW ilegal!!!

Jadi TKW adalah salah satu pilihan para wanita yang dirudung dalam kesusahan ekonomi atau bahkan , cara ini paling banyak di pilih lantaran susahnya lapangan pekerjaan, sedangkan kebutuhan hidup harus terus terpenuhi, ya salah satunya dengan cara ilegal, karena dirasa cara ilegal ini akan cepat diterbangkan keluar negeri, maksudnya ingin merubah nasib tidak taunya malah buruk nasib yang didapat. 

Sebuah video tentang seorang tenaga kerja wanita (TKW) kembali viral di media sosial.

Dilansir dari grid.id akun Facebook Astutik, mengunggah sebuah video dan dua foto pada 8 Maret 2018.

Baca juga : Ingat Rayyan Bocah SD yang Rawat Ibunya Sendirian? Kini Harus Mengalami Hal Pahit

Dalam video berdurasi sekitar 2 menit tersebut, terlihat seorang wanita berbaju cokelat tengah berbicara menghadap kamera.

Wanita yang diduga merupakan seorang TKW asal Indonesia tersebut menangis sambil memohon.

"Pak Jokowi, tolong saya pak! Tolong saya pak! Saya ingin pulang ke tanah air pak! Saya trauma bekerja di Malaysia pak!" ucap wanita itu sembari menitihkan air mata.

"Saya dipukuli oleh majikan saya pak! Tolong pak! Kami berangkat secara ilegal pak! Banyak di sini yang orang ilegal pak!" lanjutnya.

"Saya dipaksa bekerja pak! saya sudah trauma pak! saya sudah tidak berani lagi," wanita itu terus berbicara ke kamera sambil menangis.

"Tolong pak! kami dijual sana jual sini pak, tolong kami! Saya ingin lari dari sini tapi saya takut pak! Dan saya juga tidak memiliki uang kalu saya mau kabur. Tolong saya pak, tolong saya! Saya mohon pak Jokowi tolong saya! Saya dipaksa bekerja di sini, jika saya tidak mau, dia akan memukuli saya lagi pak! Tolong pak Jokowi, saya takut pak!," ujar wanita tersebut.

Selain video, sebuah foto dan screenshoot postingan Facebook juga diunggah oleh akun Astutik.

Baca juga : Kalau Selama ini Anda Sungkan Menegur Orang Merokok, Sekarang Jangan Lagi Pakai 3 Cara Jitu ini

Lihat videonya berikut ini : 


Dalam foto terlihat ada tiga orang wanita duduk di atas kursi dan empat lainnya duduk di lantai.

Bukti Nyata, Alasan Besar Kenapa Jangan Sampai Wanita Indonesia Jadi TKW Ilegal

Baca juga : Skill Bikin Mie Ayamnya Tingkat Dewa, Penjual ini Layani Pembeli Sambil Beratraksi Unik

Sedangkan dalam screenshoot postingan Facebook, yang tampaknya juga memuat video dan foto sebelumnya, terdapat tulisan yang diduga menjelaskan foto dan video yang diunggah.

"Tolong saya teman-teman, saya dari Laburaku bekerja di Malaysia dengan iming-iming gaji besar, ternyata sesampai di Malaysia saya tidak diberi gaji, dan kamipun berangkat dengan cara ilegal. Terutama saya dipukuli oleh majikan saya, saya sudah trauma bekerja di Malaysia ini, saya dipaksa terus bekerja. Awalnya saya takut buat video ini, tapi saya sudah tidak sanggup lagi. Tolong sebarkan ini, saya minta bantuan pada bapak Jokowi agar saya selamat dari sini, tolong saya, tolong..," ujar tulisan dalam postingan tersebut.

Dari screenshoot postingan, diketahui bahwa foto dan video itu diunggah oleh akun bernama Bernike Samosir.

Bukti Nyata, Alasan Besar Kenapa Jangan Sampai Wanita Indonesia Jadi TKW Ilegal

Tapi ketika menelusuri akun tersebut, tampaknya telah dinon-aktifkan.

Sementara itu melansir dari akun Facebook Astutik mengunggah sebuah komentar pada 9 Maret 2018 dalam unggahan sebelumnya.

"Sy pun gk bisa nyari infonya lgi sbb akun fb nya udh di tutup...
Setahu sy ya cuma alor setar kedah...
Sbb kemarin sebelum akun nya di tutup udah bnyk yg nanyk alamat nya a

Tapi gk di respon cuma di bagi atu alor setar kedah aja..," tulis Astutik.

Dalam komentarnya, akun Astutik melampirkan sebuah screenshoot akun Bernike Samosir sebelum dinon-aktifkan.

Bukti Nyata, Alasan Besar Kenapa Jangan Sampai Wanita Indonesia Jadi TKW Ilegal

Sementara itu, foto dan video yang diunggah oleh akun Astutik telah mendapat respon pengguna Facebook sebanyak 6,1 ribu dan lebih dari dua ribu kali

Menurutnya, pekerjaan menjadi TKI adalah pekerjaan halal, apalagi lapangan kerja di Indonesia ada batasnya sehingga 250 juta penduduk tidak bisa tertampung semua, sehingga sebagian harus mengais rejeki di luar negeri. “Tapi itu halal. TKI kalau pulang dari luar negeri kaya-kaya, bisa beli rumah dan tanah,” tegasnya.

“Jadi TKI itu boleh. Yang tidak boleh itu caranya yang tidak prosedural. Makanya ini sosialiasi untuk menjadi TKI melalui prosedur yang benar. Kalau TKI ilegal, di luar negeri ada yang hilang, putus hubungan, tidak tahu nasibnya di sana. Kalau meninggal, ya dibuang, dikubur saja seenaknya. Karena tidak ada identitasnya. Jadi, TKI ilegal itu lebih banyak mudharatnya. Jangan jadi TKI ilegal,” tutur Sekda Lumajang.

Namun demikian, hingga berita ini diturunkan, belum diketahui identitas wanita dalam video minta tolong yang viral tersebut.
SHARE ARTIKEL