Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?

Penulis Cheryl mikayla | Ditayangkan 23 Jan 2018
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Gambar diolah via indocropsircel.wordpres.com

Benarkah...

Cerita tentang bahtera (kapal) Nabi Nuh menjadi perbincangan di kalangan awam, arkeolog, dan sejarawan dunia. Hasil temuan mereka pun masih menjadi kontroversi dan belum berhasil mengungkap misteri yang sebenarnya tentang di mana kapal Nuh terdampar.

Umat Nabi Nuh AS yang ditenggelamkan oleh Allah SWT karena kedurhakaannya menolak seruan Nabi Nuh untuk menyembah Allah SWT seperti dikisahkan dalam Al-Qur’an, sudah ditemukan bukti kebenarannya secara ilmiah.

Kisah Nuh ini terdapat tiga kitab suci: Taurat, Injil dan Al-Qur’an. Dalam Injil disebutkan di Gunung Ararat, Al-Qur’an menyebutnya Gunung Judi, dan masyarakat setempat menamakannya Gunung Agri, semuanya merujuk pada tempat yang sama. Al-Qur’an tidak bicara detail tentang perahu Nuh, hanya menjelaskan kisah pembangkangan umatnya, ditenggelamkannya dan pelajarannya yang harus diambil.

Kabarnya, sejumlah peneliti telah menemukan bukti-bukti valid tentang keberadaan kapal Nuh itu. Melalui penelitian selama beratus-ratus tahun dan mengamati hasil foto satelit, salah satu situs yang dipercaya sebagai jejak peninggalan kapal tersebut terletak di pegunungan Ararat, Turki, yang berdekatan dengan perbatasan Iran. Pemerintah Turki mengklaim 3500 tahun kemudian bangkai kapal tersebut ditemukan pada 11 Agustus 1979 di wilayahnya.

Sejak tahun 1949, sudah ditemukan lokasinya dan kemudian dilakukan penggalian oleh penelitian tim antropolog yang dipimpin oleh Prof. Ron Wyatt di Turki sejak tahun 1977. Ini adalah sebagian foto-fotonya.

1. Awal Penemuan
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
life magazine

Pemotretan awal oleh Angkatan Udara AS di tahun 1949 tentang adanya benda aneh di atas Gunung Ararat-Turki, dengan ketinggian 14.000 feet (sekitar 4.600 meter). Kemudian, awal tahun 1960, berita dalam Life Magazine: Pesawat Tentara Nasional Turki menangkap sebuah benda mirip perahu di puncak gunung Ararat yang panjangnya 500 kaki (150 meter) yang diduga perahu Nabi Nuh AS (The Noah’s Ark)

2. Foto-foto tahun 1999-2000
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Seri pemotretan oleh Penerbangan AS IKONOS tahun 1999-2000

Seri pemotretan oleh Penerbangan AS IKONOS tahun 1999-2000 tentang dugaan adanya perahu di Gunung Ararat yang tertutup salju.

3. Peta Lokasi Pendaratan Perahu Nabi Nuh 
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Peta lokasi

4.  Tanah berbentuk Perahu Nabi Nuh di atas Gunung Ararat/Judi, Turki Selatan
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Foto gunung ararat turki

5. Situs Perahu Nabi Nuh sebelum dibersihkan, kayu-kayunya sebagian sudah membatu
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Sebelum dibersihkan
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
lokasi penemuan

6. Pengukuran di Atas Perahu
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Pengukuran pihak peneliti
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Pengukuran pihak peneliti
7. Struktur Perahu menurut para arkeolog yang menemukannya
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Struktur perahu
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Struktur perahu

8. Bentuk Perahu Nabi Nuh AS
Para Peneliti Mengklaim Telah Menemukan Kapal Nabi Nuh, Benarkah?
Bentuk kapal menurut peneliti

Yang dikatakan pemerintah Turki didukung oleh beberapa kelompok peneliti Kristen.

Tahun 2010 silam kelompok tersebut mengklaim jika telah menemukan jejak-jejak kapal bahtera nabi Nuh di gunung Arafat. Kelompok tersebut bernama The Geoscience Research Institute (GRI) yang didanai oleh Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh, dikutip dari dailymail.co.uk (26/12/2017).

Namun beberapa ahli lainnya masih menyanggah penemuan kelompok tersebut. Mereka beranggap jika gunung Arafat bukan tempat berlabuh kapal bahtera.

Karena gunung itu sendiri terbentuk setelah banjir besar surut.

Walau tim GRI juga mengklaim telah menemukan pesimen kayu dari struktur mirip bahtera seluas 4.000 m (13.000 kaki) ke atas gunung, hal tersebut masih dianggap kurang bukti kuat.

Bangkai kapal bahtera nabi Nuh memang masih menjadi misteri.

Walau cerita-cerita tentang kisah nabi Nuh turun temurun diceritakan, namun keberadaan kapal fenomenal itu terus diperbincangkan.

Tapi dengan adanya penemuan kecil tersebut para ilmuwan masih berharap adanya investasi internasional untuk penelitian penuh tentang kapal bahtera nabi Nuh. wallahu a'lam bishawab

SHARE ARTIKEL