Tips Hubungan Suami Istri agar Hamil Anak Perempuan

Penulis Dzikir Pikir | Ditayangkan 29 Jan 2017
Tips Hubungan Suami Istri agar Hamil Anak Perempuan
Ilustrasi bayi perempuan

Memang belum ada penelitian khusus yang sanggup membuktikan bahwa posisi hubungan int!m akan menentukan jenis kelamin janin Anda. Namun pada kondisi tertentu ternyata mendukung terjadinya pembentukan janin dengan jenis kelamin perempuan. Lantas bagaimana caranya mendapatkan anak perempuan?

OK, simak dengan baik pemaparan berikut ini, kalau perlu dicatat atau print dan tempel di dinding kamar agar tidak lupa. Berikut ini beberapa cara untuk miliki bayi jenis kelamin perempuan, seperti dilansir oleh laman Conceiveeasy:

2-3 hari sebelum masa subur

Jenis kelamin janin ditentukan oleh sp3rma yang membuahi sel telur, apakah jenis XX (wanita) atau XY (pria). Sp3rma yang menghasilkan bayi wanita sifatnya gesit dan hidup lebih lama, sedang sp3rma bayi lelaki lamban dan lekas mati. Nah, Anda sebaiknya bercinta 2-3 hari sebelum masa subur, agar sel sp3rma wanita bisa lebih punya kesempatan untuk mencapai sel telur, dan sel sp3rma pria mati lebih dulu. Sel sp3rma bisa hidup hingga 5 hari di liang vagina, jadi sesudah bercinta, usahakan Anda tak bercinta lagi hingga beberapa hari usai masa subur.

Dangkal

Sp3rma yang akan menghasilkan anak perempuan biasanya lebih gesit, dan suka dengan lingkungan asam. Lingkungan asam ini letaknya di daerah dekat pintu vagina. Jadi sebaiknya Anda keluarkan sp3rma di daerah dangkal atau dekat pintu vagina, jangan terlalu dalam. Ini memungkinkan sp3rma untuk jenis kelamin wanita hidup lebih lama dan berenang lebih gesit ke sel telur.

Jangan org*sme

Saat org*sme, maka suasana di vagina menjadi lebih basa, ketimbang asam. Dan suasana basa tidak cocok bagi sp3rma jenis wanita untuk hidup lama. Namun sp3rma jenis pria akan bertahan. Jadi sebaiknya hindari org*sme bila Anda ingin bayi dengan jenis kelamin wanita.

Konsumsi banyak kalsium dan magnesium

Makanan dengan kandungan mineral tersebut akan mengubah Ph tubuh Anda menjadi lebih asam, dan itu baik bagi sel sp3rma wanita untuk hidup. Jadi usahakan konsumsi banyak ayam, kalkun, beras, raspberry, blueberry, kacang hijau, ceri, keju, jagung dan telur.
SHARE ARTIKEL