Pemburu Hewan Liar Kejam Ini Tewas Jatuh dari Tebing. Karma?

Penulis Unknown | Ditayangkan 17 Dec 2016
Aksi pemburu yang memburu hewan-hewan liar dan hewan langka semakin meresahkan. Apalagi para pemburu kejam yang berfoto dengan hewan buaruannya, kesal sekali bukan?

Pemburu Hewan Liar Kejam Ini Tewas Jatuh dari Tebing. Karma?

BACA JUGA: Gak Nyangka! Patung Cantik Ini Ternyata Terbuat Dari Malam

Yang namanya karma itu pasti ada, itulah yang mungkin terjadi pada seorang dokter satu ini. Sejak beberapa tahun lalu, pemburu kejam bernama Luciano Ponzetto sukses membuat netizen marah karena ia memburu satwa-satwa liar yang dilindungi.

Dikutip dari Wowkeren, sayang, baru-baru ini Ponzetto dilaporkan meninggal diusianya yang ke-55 tahun. Diketahui, Ponzetto tewas karena terpeleset tanah es dan terjatuh ke jurang setinggi 100 kaki atau sekitar 30 meter.

Tubuh Ponzetto ditemukan di bawah jurang di bukit Colle delle Oche, di kota Torino, Italia. Menurut petugas kepolisian Italia, ia tergelincir saat berusaha menembak seekor burung liar dengan senapannya.

"Badannya diselamatkan dengan helikopter dan dibawa ke rumah sakit setempat," ungkap salah satu petugas kepolisian. "Sepertinya dia memang terpeleset dan jatuh hingga tewas seketika, jadi tak ada yang bisa kami lakukan lagi." Kejadian nahas ini pun disebut-sebut sebagai sebuah karma atas perbuatan kejamnya selama ini.

Meski bekerja sebagai dokter hewan, Ponzetto hobi berburu dan mengatakan kalau ia tidak melakukan kesalahan apapun. Mengetahui hal itu, netizen menganggap kematiannya sebagai karma yang harus ia terima.
SHARE ARTIKEL