Jangan Banyak Bersumpah Meskipun Isi Sumpah Tersebut Benar, Karena Azabnya Sungguh Pedih

Penulis Cheryl mikayla | Ditayangkan 02 Aug 2018
Jangan Banyak Bersumpah Meskipun Isi Sumpah Tersebut Benar, Karena Azabnya Sungguh Pedih
Hati-hati dalam bersumpah, dilansir dari kabarmakkah.com

Masih banyak orang muslim yang sering mengucap sumpah...

Meskipun yang dikatakan adalah kebenaran, namun tetap tidak boleh sembarangan bersumpah.

Kenapa demikian? simak penjelasan berikut.

Sumpah merupakan salah satu cara untuk mengetahui sebuah kebenaran, entah itu bagi orang yang mengaku benar ataupun mencari sebuah pembenaran kepada orang lain.

Dalam memahami poin ini, kita sebagai seorang muslim janganlah menggunakan sumpah pada hal-hal yang sepele. Sedikit-sedikit sumpah, sedikit-sedikit sumpah. Padahal sumpah bukanlah hal yang sepele.

Hal yang disyariatkan bagi seorang mukmin adalah tidak banyak bersumpah, meskipun isi sumpahnya benar (jujur), karena banyak bersumpah terkadang menjerumuskan seseorang dalam kedustaan.

Dan kita mengetahui bahwa kedustaan adalah hal yang diharamkan, dan pengharamannya lebih besar jika kedustaan itu disokong dengan sumpah.

Larangan banyak bersumpah, meskipun sumpah itu benar.

Allah ta’ala berfirman,

وَاحْفَظُوا أَيْمَانَكُمْ

“Dan jagalah sumpah-sumpah kalian” (QS. Al-Maidah: 89).

Juga Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

ثلاثة لا يكلمهم الله ولا ينظر إليهم يوم القيامة ولا يزكيهم ولهم عذاب أليم أشيمط زان وعائل مستكبر ورجل جعل الله بضاعته لا يشتري إلا بيمينه ولا يبيع إلا بيمينه

“Terdapat tiga golongan yang tidak Allah ajak bicara, tidak dilihat oleh Allah pada hari kiamat, dan juga tidak Allah sucikan, bagi mereka adzab yang pedih. (yaitu) orang yang telah beruban tapi malah berzina, orang yang miskin tapi sombong, dan orang-orang yang menjadikan Allah sebagai barang dagangannya, tidaklah dia menjual atau membeli kecuali dengan bersumpah.”

Akan tetapi, tidak mengapa jika terdapat kondisi darurat atau maslahat tertentu untuk bersumpah secara dusta.

Hal ini berdasarkan hadits Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, dari hadits yang diriwayatkan oleh Ummu Kultsum binti ‘Uqbah bin Abu Mu’ith radhiyallahu ‘anha,

ليس الكذاب الذي يصلح بين الناس فيقول خيرا أو ينمي خيرا

“Tidaklah (termasuk) berdusta orang yang mendamaikan di antara manusia, sehingga dia mengucapkan kebaikan atau bersumpah (karena menginginkan) kebaikan.”

BACA JUGA: Hati-Hati Ketika Melihat Dandanan Wanita Sepeti ini, Bisa Kena Penyakit Berikut

Ummu Kultsum radhiyallahu ‘anha berkata,

ولم أسمعه يرخص في شيء مما يقول الناس إنه كذب إلا في ثلاث: الإصلاح بين الناس، والحرب، وحديث الرجل امرأته، وحديث المرأة زوجها

“Tidaklah aku mendengar dari beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam memberikan keringanan terhadap (bolehnya) sesuatu perkara yang dikatakan dusta oleh manusia kecuali dalam tiga perkara: mendamaikan antara manusia dan peperangan; ucapan seorang suami kepada istrinya dan ucapan istri kepada suaminya” (HR. Muslim).

Misalnya, seseorang berkata ketika mendamaikan orang (yang berselisih), “Demi Allah, sesungguhnya sahabatmu mencintai perdamaian dan ingin menyatukan kalimat, dan menginginkan demikian dan demikian.”

Maksudnya pun baik dan ingin mendamaikan saudaranya. Hal ini tidaklah mengapa berdasarkan hadits di atas.

Jadi memang ada aturan dalam bersumpah dan gunakanlah sumpah sesuai dengan aturan tersebut agar nantinya tidak berbalik menjadi dosa bagi diri kita. Serta gunakan sumpah hanya pada sesuatu yang dianggap penting dan besar serta tidak ada jalan lain untuk menyakinkan kecuali harus bersumpah.

Demikian, Wallahu A'lam.
SHARE ARTIKEL