Wanita ini Goreng Sosis Dengan Alat Unik, Ada Kisah Sedih yang Terungkap

Penulis Penulis | Ditayangkan 17 Feb 2018

Wanita ini Goreng Sosis Dengan Alat Unik, Ada Kisah Sedih yang Terungkap
Gambar diolah dari style.tribunnews.com

Wanita ini unggah foto sedang goreng sosis dan jadi viral, fakta tak terduga terungkap.

Keberadaan media sosial memberi banyak keuntungan bagi penggunanya.

Selain bisa digunakan untuk menjalin komunikasi, media sosial juga bisa jadi tempat membagikan berbagai informasi.

Tak jarang unggahan yang dibagikan di media sosial bisa jadi viral dan tuai perhatian.

Belakangan, sebuah unggahan dan video yang dibagikan seorang wanita jadi sorotan.

Dikutip dari style.tribunnews.com  postingan tersebut dibuat oleh wanita pemilik akun Facebook Red L Lee.

Wanita ini Goreng Sosis Dengan Alat Unik, Ada Kisah Sedih yang Terungkap
Sumber gambar tribunnews.com

Dalam unggahan tersebut, Lee merekam sebuah video saat menggoreng makanan di atas wajan.

Terlihat saat itu Lee sedang menggoreng sosis.

Sekilas video Lee terlihat biasa, namun jika dicermati ada yang tak biasa dengan alat yang ia gunakan.

Melalui unggahannya, diketahui bahwa Lee adalah seorang tenaga kerja Filipina yang bekerja di Timur Tengah.

Lee menceritakan bahwa kehidupannya sebagai tenaga kerja di luar negeri tak mudah.

Ia merasa kesulitan karena majikannya egois.

Ternyata, orang yang mempekerjakan Lee menolak memberinya makanan.

Namun, jika Lee hanya coba memasak telur, dia akan dimarahi sang majikan.

Akhirnya, karena ingin makan, Lee memutuskan untuk menggoreng sosis.

Dirinya tak menggunakan kompor seperti biasa.

Lee justru menggunakan setrika pakaian untuk memasak sosisnya.

Wanita ini Goreng Sosis Dengan Alat Unik, Ada Kisah Sedih yang Terungkap
Sumber gambar tribunnews.com

Setrika tersebut disangga dalam keadaan terbalik sehingga lapisan besi berada di atas.

Lee meletakkan teflon berisi minyak dan sosis di atasnya.

Meksi tak biasa, Lee akhirnya bisa menggoreng makanannya.

Unggahannya ini jadi viral dan sudah dibagikan lebih dari 12 ribu kali.



Kisahnya ini menuai banyak simpati dari para netizen.

Kebanyakan dari mereka meminta Lee untuk keluar dari pekerjaannya.

Ada pula beberapa dari mereka yang menyarankan Lee untuk pulang atau mencari kerja di Jepang, Singapura dan Hong Kong saja.

Mereka juga menyarankan Lee agar selalu hati-hati.

Kejadian yang dialami Lee ini tentu jadi hal yang miris.

Ini menjadi satu contoh bahwa ternyata masih banyak kasus ketidakadilan yang dialami para pahlawan devisa negara.

Bagaimana menurut pendapatmu atas kejadian ini? 
SHARE ARTIKEL