Digaji Rp 1,4 Miliar, Kalau Jadi Pengasuh Anak Bos Facebook, Tapi Kriterianya Harus Seperti ini
Penulis Penulis | Ditayangkan 18 Sep 2017MARK ZUCKERBERG CARI PENGASUH UNTUK BAYINYA, GAJI FANTASTIS DAN KRITERIANYA GA MULUK-MULUK
Cukup kerja selama lima hari dalam seminggu dan mulai kerja pukul 8 pagi sampai 9 malam, tertarik?
Baca selengkapnya..
Beredar rumor bahwa pemilik Facebook, Mark Zuckerberg, sedang mencari seorang pengasuh bayi.
Seperti pada iklan yang beredar, pengasuh bayi yang diwajibkan mahir berbahasa Mandarin ini akan mendapat bayaran tinggi, melansir Shanghaiist.
Selain fasih berbahasa Mandarin, kriteria calon pengasuh adalah lulusan sarjana dan harus memiliki pengalaman setidaknya selama 3 tahun.
Pengasuh hanya akan bekerja selama lima hari dalam seminggu, mulai pukul 8 pagi hingga 9 malam.
Gaji yang diberikan sebesar 110-130 ribu dollar AS per tahunnya, belum termasuk tunjangan kesehatan.
Jika dirupiahkan, gaji yang akan diterima senilai Rp 1,4-1,7 miliar per tahunnya, Seperti yang dilansir dari tribunnews.com
Karena gaji dan tunjangan yang menjanjikan, banyak yang menduga jika lowongan tersebut dibuka oleh bos Facebook.
Terlebih selama ini Zuck dikenal memiliki antusiasme tinggi pada kebudayaan Cina.
Pada iklan juga disebutkan bahwa orang yang mencari pengasuh adalah seorang pengusaha muda yang memiliki beberapa bisnis dan lembaga amal.
BACA JUGA: Inilah 7 Karakter Orangtua Calon Pemilik Anak Sukses, Bunda Masuk Kategori Nomor Berapa?
Jika benar lowongan ini dari Zuck, berminatkan?
Simak Videonya: