Ajaib! Telan Pisau Dapur, Anjing Ini Tetap Hidup

Penulis Cang Karna | Ditayangkan 21 Mar 2017
Ajaib! Telan Pisau Dapur, Anjing Ini Tetap Hidup

Seekor anak anjing bertahan hidup usai dioperasi setelah menelan pisau dapur sepanjang delapan inci atau sekitar 20 sentimeter-an.

Gambar X-ray memperlihatkan pisau itu tersangkut di dalam tubuh Macie, anjing staffordshire bull terrier berusia 12 pekan.

Pemiliknya, Irene Paisley (46), mengira Macie tak sengaja menelan mainan ketika peliharaannya mulai mencicit dan tersedak.

Untungnya Irene segera membawa anjingnya ke layanan gawat darurat yang menemukan pisau dapur dalam tubuhnya.

“Macie mengeluarkan bunyi mencicit, saya kira dia menelan mainan. Kemudian dia jadi sakit, tapi tidak terlihat mainan itu dan dia mulai tersedak.”

Irene yang pernah kehilangan anjing akibat kanker dua bulan sebelumnya takut mengalami hal serupa.

“Saya sangat takut. Macie masih tersedak dan saat kami tiba di dokter hewan, ada darah yang keluar dari hidungnya,” katanya seperti dilansir Mirror.

“Saya baru saja kehilangan anjing dan saya takut akan kehilangan Macie juga.”

Pegangan pisau itu melewati perut Macie dan ususnya, sementara ujung pisau masih di tenggorokannya.

Macie menjalani operasi darurat untuk mengeluarkan pisaunya.

Ajaib! Telan Pisau Dapur, Anjing Ini Tetap Hidup

“Saya tidak percaya saat mereka bilang Macie menelan pisau. Saya tidak tahu bagaimana itu bisa terjadi.”

Untungnya operasi itu sukses dan pada keesokan harinya Macie dipindahkan ke rumah sakit hewan di Shamrock Street tempat dia mulai pulih.

Dokter hewan Emily Ronald mengatakan dia belum pernah melihat hasil x-ray seperti Macie sebelumnya.

“Dia sangat beruntung bisa hidup,” katanya.
SHARE ARTIKEL