Miris! Ada Soal Tentang ‘Pembunuhan dan Perceraian’ dalam Soal UKK Anak SD Kelas 2 yang Bikin Orang Tua Was-was

Penulis Unknown | Ditayangkan 24 May 2016
Buat kita yang sudah dewasa, pastinya sudah lupa dengan sebagian besar pelajaran waktu SD dulu dan juga soal-soal ujiannya. Tapi, mungkin jika diingat-ingat kembali, kita pasti tak pernah mendapatkan soal-soal nyleneh yang keluar dari materi yang diajarkan di buku pelajaran seperti soal dalam gambar berikut ini.

Miris! Ada Soal Tentang ‘Pembunuhan dan Perceraian’ dalam Soal UKK Anak SD Kelas 2 yang Bikin Orang Tua Was-was
Soal tentang pembunuhan dan perceraian dalam soal UKK anak kelas 2 SD

BACA JUGA : Lucu! 12 Jawaban Ujian Anak SD Yang Nyeleneh Ini Bikin Ketawa Gak Henti-Henti

Namun, baru-baru ini, seseorang pengguna media sosial dikejutkan dengan penemuan soal di pelajaran Pendidikan Lingkungan Budaya Jakarta (PLBJ) kelas II milik anaknya. Pemilik akun Facebook bernama Agung Suharto Dirdjosbroto ini kemudian mengungkapkan unek-uneknya di akun Facebooknya, sembari ngetag beberapa temannya. Ia menganggap jika soal seperti ini sangat tidak pantas diberikan untuk anak-anak, apalagi untuk anak yang masih duduk di kelas 2 SD.

Miris! Ada Soal Tentang ‘Pembunuhan dan Perceraian’ dalam Soal UKK Anak SD Kelas 2 yang Bikin Orang Tua Was-was
Soal UKK mata pelajaran PLBJ anak kelas 2 SD

BACA JUGA : Ngakak! Saking Kreatifnya, Anak SD Ini dapat Nilai NOL Besar dalam Ujiannya

Jika dilihat dari soalnya, sepertinya itu merupakan soal cerita. Di mana sebelumnya ada cerita di atasnya, lalu siswa disuruh menjawab pertanyaan berdasarkan pemahaman cerita.  Tapi, ini kan pelajaran PLBJ, lalu hubungannya sama budaya Jakarta apa ya?

Dikutip dari malesbanget.com, setelah ditelusuri, Kepala SDN Baru 02 Pagi, tempat anak Agung bersekolah, Ridoyo, membenarkan adanya soal tugas tersebut. Katanya sih udah koordinasi sama Dinas Pendidikan DKI Jakarta untuk menangani kasus tersebut.

Hmm miris banget ya. Kok bisa sih soal seperti itu bisa ada dalam soal ulangan kenaikan kelas anak SD? Mungkin memang sebaiknya para orang tua juga perlu untuk mengecek buku-buku pelajaran dan soal-soal ulangan anak agar hal-hal demikian bisa segera ditindaklanjuti agar kejadian serupa tidak terulang kembali. Karena pendidikan di Sekolah Dasar merupakan awal dari pembentukan karakter seorang anak, jadi jangan sampai anak-anak kita mengerti tentang hal-hal seperti itu sebelum waktunya.
SHARE ARTIKEL