Hukum Menggunakan Tasbih Digital untuk Dzikir

Penulis duwi Pebrianti | Ditayangkan 13 Sep 2018

Hukum Menggunakan Tasbih Digital untuk Dzikir
Tasbih digital via hobbuysell.com

Menggunakan sarana penghitungan dzikir dengan alat elektronik, bolehkah?

Kegunaan Cincin Tasbih Digital pada dasarnya untuk membantu menghitung, misal jumlah bacaan dzikir atau doa yang tengah dibaca. Tasbih digital memang didesain mini, bisa dikaitkan pada jari seperti arloji, mudah dibawa & simple.

Berdzikir dengan tasbih digital maupun manual sama saja, dan ini tidak termasuk bid'ah dalam agama, karena penggunaan tasbih ini bukan menjadi tujuan yang salah atau buruk.

Tasbih Digital adalah suatu alat yang berfungsi untuk menghitung jumlah hitungan baik berupa barang, do'a / wirid, aktifitas olah raga, dll. Inilah penjelasan mengenai tasbih digital lengkap dengan harganya.

Tasbih Digital

Saat ini zaman semakin canggih, banyak alat-alat yang semakin canggih dan modern, salah satunya adalah tasbih digital. Lalu apa itu tasbih digital? Tasbih digital merupakan alat penghitung dzikir, tasbih digital ini sangatlah praktis dan efektif mudah di bawa kemana saja karna bentuknya yang mini atau kecil.

Berzikir merupakan sesuatu yg selalu sering di lakukan oleh kita sebagai umat muslim kepada sang khalik sebagai keterikatan dan doa serta harapan bahwa manusia itu lemah butuh akan kehadiran Allah SWT sebagai yang maha mengatur. Dengan adanya tasbih digital ini memudahkan kita untuk selalu berdzikir meskipun kita sedang berada diluar rumah.

Hukum Menggunakan Tasbih Digital untuk Dzikir
Digital k2-legal.com

Fungsi tasbih digital adalah untuk membantu menghitung, misal jumlah bacaan dzikir atau doa yang tengah dibaca, membuat amalan dzikir menjadi lebih khusyuk, untuk memudahkan kita dalam menghitung barang. Namun begitu, jika dijabarkan secara lebih terperinci, maka ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari tasbih digital ini.

Bagaimana hukum memakai tasbih digital?

Hukum tasbih digital
Diperbolehkan bagi seseorang yang berdzikir dengan tasbih digital maupun manual, dan ini tidak termasuk bid’ah dalam agama, karena penggunaan tasbih ini bukan menjadi tujuan ibadah akan tetapi sebagai wasilah (perantara) untuk sampai pada hitungan dzikir yang mudah dan tepat.

Sekarang banyak sekali yang sudah menggunakan tasbih digital, cara pakai tasbih digital itu sendiri sangan mudah dan simpel Anda hanya tinggal menekan tombol yang ada ditengah untuk mengetahui jumlah bacaan dzikir yang sudah Anda baca. Selain itu, harga tasbih digital led juga sangat terjangkau. Harga tasbih digital led berkisaran antara 5000 - 40.000 ribu, tergantung dari jenis dan model tasbih digital itu sendiri.

Demikian penjelasan mengenai tasbih digital ini, semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda, terimakasih sudah membaca artikel ini.
SHARE ARTIKEL