Ini Strategi Agar Doa Kita Sampai Menembus Langit dan Diijabah Allah

Penulis Penulis | Ditayangkan 01 Sep 2017
Ini Strategi Agar Doa Kita Sampai Menembus Langit dan Diijabah Allah

AGAR DOA MENEMBUS LANGIT

Seringkah kita bertanya mengapa doa kita tak kunjung dikabulkan? Padahal kita sudah berusaha berdoa sebaik mungkin. Namun belum juga ada tanda-tanda bakal dikabulkannya doa kita...

Dalam berdoa, kita juga butuh sebuah strategi agar doa kita diijabah. Ada banyak hadits yang memberikan tips kepada kita agar doa kita menembus langit & cepat diijabah. Beberapa tips tersebut antara lain:


“...Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan akan Aku perkenankan bagimu...”(Q.S Ghafir: 60)

Sahabat ummi, seringkah kita bertanya mengapa doa kita tak kunjung dikabulkan? Padahal kita sudah berusaha berdoa sebaik mungkin. Namun belum juga ada tanda-tanda bakal dikabulkannya doa kita...

Sebagai hamba-Nya, kita hanya disuruh berdoa, hak mutlak ada di tangan Allah semata, apakah Dia akan mengabulkan saat itu juga, atau mengganti dengan yang lebih baik, atau mengabulkan disaat kita sudah siap menerimanya, semua itu karena Allah yang lebih tahu akan kebutuhan kita.

Namun ketika berdoa apakah kita sudah benar-benar ikhlas memintanya? Apakah kita cuma asal-asalan saja dalam berdoa? Sudahkah kita mempersiapkan diri sesuai dengan doa yang kita panjatkan?

Sahabat ummi, dalam berdoa, kita juga butuh sebuah strategi agar doa kita diijabah. Ada banyak hadits yang memberikan tips kepada kita agar doa kita menembus langit & cepat diijabah. Beberapa tips tersebut antara lain:

1. Berdoa diwaktu mustajab

Jangan sia-siakan waktu mustajab untuk berdoa, sebisa mungkin kita harus memanfaatkannya dengan baik. Waktu-waktu itu seperti saat sujud terakhir dalam shalat, sebelum salam, saat hujan, ketika bepergian,  di sepertiga malam terakhir dan lain-lain. Usahakanlah di waktu itu kita berdoa.

2. Berdoa ditempat mustajab

Selain ada waktu mustajab, ada juga tempat yang mustajab untuk berdoa, antara lain di masjidil haram, masjid nabawi, masjid-masjid lainnya, multazam  dan lain-lain.

3. Hindarilah makanan haram

Makanan haram bisa menghambat doa kita untuk cepat diijabah.

4. Awali dan tutup doa dengan sholawat kepada Nabi Muhammad saw.

Sholawat bisa mendorong doa kita agar cepat menembus langit dan diijabah.

5. Sertakanlah asmaul husna ketika berdoa.

Ada banyak pilihan asmaul husna. Pilih dan sesuaikanlah dengan doa kita, namun akan lebih baik jika kita membaca semuanya.

6. Selalu berprasangka baik

7. Minta didoakan oleh orang-orang terpilih

Orang-orang terpilih itu adalah orang-orang yang sudah punya kekuatan khusus disisi Allah. Mereka adalah ibu kita, alim ulama, musafir dan lain-lain.

Mulai sekarang Sahabat Ummi bisa menerapkan strategi-strategi tersebut. Semoga apa yang diinginkannya segera terkabul. Jangan pernah menyerah untuk meminta kepada Allah. Bila belum juga dikabulkan, maka bersabarlah, yakinlah, pasti Allah akan mengabulkannya. Bukankah Allah sendiri yang sudah bilang seperti sesuai surah diatas?
SHARE ARTIKEL