Pemandian Air Soda Hanya di Venezuela? Indonesia Juga Punya!

Penulis Unknown | Ditayangkan 25 Dec 2016

Air soda untuk diminum mungkin sudah biasa. Lalu bagaimana ya jadinya jika soda digunakan untuk berendam, bahkan ada kolam khusus air soda?

Pemandian Air Soda Hanya di Venezuela? Indonesia Juga Punya!

BACA JUGA: Bak Kungfu Master, yang Dilakukan Cicak Ini Bikin Netizen Melongo

Kolam soda ini murni dari sumber alam, bukan dari ratusan botol soda yang dituangkan dalam sebuah kolam. Kolam soda inilah yang ada di Desa Parbubu, Tarutung, Kabupaten Tapanuli Selatan. Disana terdapat sebuah kolam unik yang mengeluarkan gelembung sebagaimana air soda,

Dikutip dari Merdeka, ada cerita tersendiri bagaimana kolam soda itu terbentuk. Menurut catat sejarah dari pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara, kolam air soda ini kali pertama ditemukan oleh O Tobing Sihite.

Dia adalah seorang bidang yang kebetulan sedang mencangkul tanah waktu itu. Tanpa disengaja, tanah yang ia cangkul tersebut menyemburkan air dari dalam. Menariknya, air yang keluar tersebut tidak seperti air tawar kebanyakan. Sebaliknya, air tersebut punya aroma yang mirip dengan soda.

Dari situ, air soda alami tersebut lantas dialirkan ke sebuah kolam yang kini dijadikan tempat pemandian soda alami di Tapanuli Utara. Tak hanya wisatawan local, banyak loh wisatawan asing yang ingin menikmati bagaimana rasanya berendam di air soda alami tersebut.

Pemandian Air Soda Hanya di Venezuela? Indonesia Juga Punya!

Apalagi wisata berendam di air soda alami ini terbilang langka ditemui. Bahkan, ada yang menyebut hanya ada dua di dunia. Tak heran bila akhirnya Tapanuli Utara disandingkan dengan Venezuela, karena memang di negara Amerika Selatan itulah pemandian air soda alami dikenal selama ini.

Berkat kehadiran Aek Rara, istilah lokal untuk menyebut pemandian air soda alami di Tapanuli Utara ini, wisatawan pun tidak perlu jauh-jauh terbang ke Venezuela untuk merasakan sensasi wisata sejenis.  Hmmm.. Indonesia memang kaya, patutlah jika kita mensyukuri atas Anugerah Tuhan selama ini. Tertarik untuk mengunjunginya?

SHARE ARTIKEL